Makassar (ANTARA) - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Selatan, menyerahkan bantuan keuangan tahun anggaran 2022 senilai Rp8 miliar untuk mendukung revitallisasi kawasan wisata Rammang-Rammang, Kabupaten Maros.
Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman, mengatakan bantuan anggaran ini juga untuk mendorong Geo Site Geopark Maros-Pangkep yang telah menjalani asesmen untuk dinobatkan menjadi UNESCO Global Geopark.
“Maros memiliki lokasi yang strategis. Insya Allah, semoga Geopark Maros Pangkep bisa Go Internasional, menjadi UNESCO Global Geopark,” kata Andi Sudirman pada acara 63 Tahun Kabupaten Maros di Gedung Serbaguna, Rabu.
Menurut Andi Sudirman, kawasan Rammang-Rammang merupakan desa wisata yang memiliki potensi besar untuk pariwisata di Sulsel. “Ini peluang untuk mendatangkan wisatawan hingga dari mancanegara,” jelasnya.
“Kita harap dapat membangkitkan dan memulihkan pariwisata serta ekonomi. Terlebih ini merupakan wisata unggulan yang bisa menggeliatkan PAD bagi desa,” ujarnya.
Ia pun meminta, nantinya pengelolaannya akan dilibatkan langsung masyarakat setempat. “Kita bantu desanya. Saya minta pengelolanya adalah masyarakat di sana. Kita mendukung dengan memberikan bantuan keuangan untuk revitalisasi. Kami ingin ada kedaulatan ekonomi bagi masyarakat sendiri,” pintanya.
Sementara itu, Bupati Maros Chaidir Syam, mengatakan bantuan keuangan sebesar kepada Pemkab Maros untuk atasi perbaikan wilayah Rammang-Rammang, sudah dalam proses untuk perbaikan dan pemanfaatan.
Chaidir Syam memaparkan, Kabupaten Maros merupakan wilayah yang memiliki banyak potensi objek dan daya tarik wisata berupa wisata alam, religi, edukasi, kuliner, seni budaya, dan sejarah.
“Salah satu daya tarik wisata alam dengan reputasi Go Internasional adalah Geo Site Geopark Maros Pangkep yang tahun ini insya Allah akan dinobatkan menjadi UNESCO Global Geopark," ujarnya.
"Tentunya hal ini akan menjadikan kabupaten Maros menjadi lebih dikenal di dunia Internasional yang nantinya dapat berdampak pada peningkatan investor yang berujung pada peningkatan ekonomi daerah,” sambung Bupati.
Berita Terkait

Pimpinan UMI kunjungi Kedubes Malaysia di Jakarta untuk perkuat kerja sama
Selasa, 9 Agustus 2022 15:37 Wib

BKKBN berkolaborasi dengan TNI percepat penurunan stunting di Sulawesi Selatan
Selasa, 9 Agustus 2022 15:36 Wib

Pemkot Makassar minta PDAM Makassar memperluas layanan hingga 85 persen
Selasa, 9 Agustus 2022 13:33 Wib

Kodim Mamuju gelar penyuluhan hukum dalam program TMMD
Selasa, 9 Agustus 2022 11:08 Wib

Ketua DPRD Makassar: Program lorong wisata akan hilangkan kesan kumuh
Senin, 8 Agustus 2022 17:43 Wib

Petani Sinjai akui pendapatan meningkat berkat bohlam PLN
Senin, 8 Agustus 2022 22:21 Wib