Jakarta (ANTARA) - Simak berita kemarin yang masih layak dibaca hari ini, mulai dari cuplikan dan poster "KKN: Di Desa Penari" yang diadaptasi dari cerita horor di utas Twitter, ratusan ribu mobil buatan Indonesia dikirim ke luar negeri, jam pintar buatan lokal mulai beredar, aplikasi KlikFilm untuk menonton film mancanegara yang tak tayang di Indonesia, juga kuliner baru di Jakarta berupa taco sushi.

1. Film "KKN: Di Desa Penari" rilis cuplikan dan poster

MD Pictures telah merilis cuplikan (trailer) serta poster resmi film "KKN: Di Desa Penari" yang diadaptasi dari utas dan buku judul yang sama.

2. 332 ribu mobil buatan Indonesia dikirim ke luar negeri

Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) pada Rabu merilis data ekspor mobil sepanjang tahun 2019 yang mencapai 332.023 unit, naik 25 persen dari pencapaian tahun 2018 sebanyak 264.553 unit.

3. Jam pintar buatan Indonesia Advan StartGo S1 beredar

Perusahaan teknologi Indonesia, Advan, meluncurkan jam pintar (smartwartch) StartGo S1 yang dijual dengan harga terjangkau.

4. KlikFilm, sajikan film mancanegara yang tak tayang di Indonesia

Rumah produksi Falcon Pictures merilis sebuah aplikasi KlikFilm yang menayangkan film-film dari luar negeri yang tidak tayang di bioskop Indonesia.

5. Cicipi inovasi baru, sushi dalam bentuk taco

Apa yang terjadi bila makanan khas Jepang dan Meksiko digabungkan menjadi sebuah hidangan kontemporer? Sushigroove membuat inovasi baru lewat menu taco sushi.

Pewarta: Nanien Yuniar
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2020