Jakarta (ANTARA) - Sejumlah informasi penting menghiasi berita ekonomi pada Jumat (22/5), mulai dari 8.013 kendaraan diputar balik ke Jakarta pada H-3 Lebaran hingga Bandara Soetta kerahkan 239 personel perketat pengawasan COVID.

Berikut adalah lima berita ekonomi yang masih layak untuk disimak.

1. Jasa Marga: 8.013 kendaraan diputar balik ke Jakarta pada H-3 Lebaran

PT Jasa Marga (Persero) Tbk bersama pihak Kepolisian dan Kementerian Perhubungan (Kemenhub) mencatat 8.013 kendaraan yang diduga mudik dialihkan ke Gerbang Tol (GT) Cikarang Barat 3 untuk kembali ke Jakarta pada Kamis (21/05) atau H-3 Lebaran 2020, Jumlah ini melonjak dua kali lipat dibanding hari sebelumnya Rabu (20/05).

General Manager Representatif Office 1 Jasamarga Transjawa Tollroad Widiyatmiko Nursejati menyatakan bahwa dari total 8.013 kendaraan yang dialihkan tersebut, sebanyak 7.732 adalah kendaraan pribadi dan 281 merupakan kendaraan angkutan penumpang.

Simak berita lengkapnya di sini

2. Okupansi anjlok, KAI kaji kemungkinan menaikan tarif KA jarak jauh

PT Kereta Api Indonesia (KAI) tengah mengkaji kenaikan tarif perjalanan kereta api jarak jauh sebagai langkah untuk menyiasati okupansi yang berkurang 50 persen selama pandemi COVID-19.

“Okupansi kita hanya 50 persen, maka otomatis kami akan berkomunikasi kemungkinan penaikan tarif,” kata Direktur Utama KAI Didiek Hartanto dalam konferensi pers virtual di Jakarta.

Simak berita lengkapnya di sini

3. Menteri Edhy ajak warga lakukan "Lebaran Ikan"

Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo mengajak warga dari berbagai kalangan untuk turut serta melakukan kegiatan sosial bertajuk "Lebaran Ikan", yaitu merayakan momen Idul Fitri dengan menampilkan menu makanan produk perikanan.

"Merayakan lebaran tidak harus memasak opor ayam atau rendang daging, tapi juga bisa produk perikanan yang memiliki manfaat dan kandungan gizi yang tinggi," kata Menteri Edhy di Jakarta,

Simak berita lengkapnya di sini

4. Pastikan kualitas jaringan Lebaran, Telkomsel telah bangun 11.000 BTS

PT Telkomsel telah membangun 11.000 unit base transceiver station (BTS) 4G dalam rangka memastikan ketersediaan kualitas dan kapasitas jaringan serta layanan broadband yang optimal selama momen Ramadhan hingga libur Lebaran 2020.

"Untuk memastikan ketersediaan kualitas dan kapasitas jaringan dan layanan broadband yang optimal, Telkomsel telah membangun 11.000 unit BTS 4G," ujar Vice President Corporate Communications Telkomsel Denny Abidin di Jakarta

Simak berita lengkapnya di sini

5. Bandara Soetta kerahkan 239 personel perketat pengawasan COVID

Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Bandara Soekarno-Hatta mengerahkan 239 personel dalam rangka memperketat pengawasan penyebaran wabah.

"Jumlah personel untuk titik keberangkatan dan kedatangan saat ini sudah ditambah menjadi 239 personel per hari. Dengan penambahan personel, prosedur dijalankan semakin ketat. Kami pastikan seluruh personel berupaya menjalankan tugas sebaik-baiknya. Apabila ada kekurangan, maka secara bersama-sama akan dilakukan evaluasi," kata Ketua Pengarah Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Bandara Soekarno-Hatta Muhammad Awaluddin di Jakarta.

Simak berita lengkapnya di sini  

Baca juga: Turun 61 persen, Jasa Marga catat 367.703 kendaraan tinggalkan Jakarta
Baca juga: Pendapatan KAI anjlok hingga Rp24,2 miliar per hari akibat COVID-19
Baca juga: Bandara Soetta kerahkan 239 personel perketat pengawasan COVID
Baca juga: Telkomsel amankan jaringan di kawasan residensial jelang Lebaran


 

Pewarta: Aji Cakti
Editor: Apep Suhendar
Copyright © ANTARA 2020