Jakarta (ANTARA) - Sejumlah informasi penting menghiasi berita ekonomi pada Senin (8/3/2021) kemarin, mulai dari Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati yang mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk segera melaporkan surat pemberitahuan (SPT) tahunan hingga Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral mengumumkan pemerintah tidak menaikkan tarif listrik untuk pelanggan nonsubsidi periode 1 April hingga 30 Juni 2021.

Berikut rangkuman berita selengkapnya yang masih menarik untuk dibaca:

1. Hindari error, Sri Mulyani imbau masyarakat lapor SPT Pajak minggu ini
Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati mengimbau kepada seluruh masyarakat baik Wajib Pajak (WP) Orang Pribadi (OP) maupun Badan untuk segera melaporkan Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan dengan tahun pajak 2020.

“Bagi anda terutama pembayar pajak individu jangan lupa untuk melakukan sebelum 31 Maret 2021. Untuk pajak korporasi anda masih sampai dengan April,” kata Sri Mulyani di Jakarta, Senin.

Baca selengkapnya di sini


2. Ulima Nitra jadi perusahaan pertama melantai di bursa melalui e-IPO
Perusahaan jasa pertambangan PT Ulima Nitra Tbk resmi menjadi perusahaan tercatat pertama yang melantai di Bursa Efek Indonesia (BEI) melalui mekanisme penawaran umum perdana atau IPO secara elektronik (e-IPO).

"Perseroan bangga menjadi perusahaan pertama yang sukses dan berhasil menjalankan sistem bookbuilding dan IPO secara elektronik di Indonesia. Seluruh dana segar yang diperoleh selanjutnya akan digunakan seluruhnya untuk mendanai kebutuhan modal kerja perseroan," kata Direktur Bisnis PT Ulima Nitra Tbk Ulung Wijaya di Jakarta, Senin.

Baca selengkapnya di sini


3. Waskita Toll Road divestasikan 30 persen saham Tol Medan-Tebing Tinggi
PT Waskita Toll Road (WTR), anak perusahaan PT Waskita Karya (Persero) Tbk, sepakat mendivestasikan 30 persen saham di ruas Tol Medan-Kualanamu-Tebing Tinggi kepada investor Road King Expressway (RKE) melalui anak perusahaannya Kings Ring Limited (KRL).

Kesepakatan divestasi saham ditandai dengan penandatanganan Conditional Sale Purchase Agreement antara PT Waskita Toll Road (WTR) dengan Kings Ring Limited di Jakarta, Senin.

Baca selengkapnya di sini


4. Rupiah Senin sore terkoreksi tajam, tertekan faktor eksternal dari AS
Nilai tukar (kurs) rupiah yang ditransaksikan antarbank di Jakarta pada awal pekan terkoreksi, masih dibayangi meningkatnya imbal hasil (yield) obligasi AS yang kini mencapai level 1,6 persen.

Rupiah ditutup melemah 60 poin atau 0,42 persen ke posisi Rp14.360 per dolar AS dari posisi penutupan hari sebelumnya Rp14.300 per dolar AS.

Baca selengkapnya di sini


5. Pemerintah tak menaikkan tarif listrik non-subsidi kuartal II 2021
Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral tak menaikkan tarif listrik untuk pelanggan non-subsidi periode 1 April hingga 30 Juni 2021, tarif listrik untuk 13 golongan pelanggan tidak mengalami perubahan alias masih tetap.

"Dengan demikian, tarif tenaga listrik untuk pelanggan non subsidi baik tegangan rendah, tegangan menengah maupun tegangan tinggi tetap mengacu pada tarif periode sebelumnya Januari - Maret 2021," kata Direktur Jenderal Ketenagalistrikan Rida Mulyana di Jakarta, Senin.

Baca selengkapnya di sini

Pewarta: Citro Atmoko
Editor: Kelik Dewanto
Copyright © ANTARA 2021