Jakarta (ANTARA) - Forward Brooklyn Nets Kevin Durant akan bertanding pada Olimpiade ketiganya di Tokyo bersama sejumlah bintang baru NBA untuk mengejar medali emas, menurut laporan ESPN, Rabu.

Dalam laporannya, ESPN mengatakan Durant yang timnya disingkirkan oleh Milwaukee Bucks pada babak kedua playoff NBA itu akan menjadi satu-satunya pemain yang kembali dari Olimpiade Rio 2016.

Menurut berita tersebut, USA Basketball sudah menyusun daftar pemain pada Rabu yang terdiri dari guard Chicago Bulls Zach LaVine dan forward Detroit Pistons Jerami Grant.

Direktur pelaksana Bola Basket AS Jerry Colangelo mengatakan kepada ESPN bahwa guard Nets James Harden terpaksa melewatkan Olimpiade tahun ini karena cedera hamstring.

Sederet pemain yang melakukan debut mereka di Olimpiade Tokyo, yakni Damian Lillard dari Portland, Bradley Beal dari Washington, Bam Adebayo dari Miami, Jayson Tatum dari Boston dan Draymond Green dari Golden State.

Baca juga: Kevin Durant dan James Harden dikabarkan gabung tim Olimpiade AS 
Baca juga: Bradley Beal dan Devin Booker akan perkuat tim AS di Olimpiade Tokyo 


Susunan pemain tersebut dilaporkan juga termasuk forward Cleveland Kevin Love yang membantu AS meraih emas di London pada 2012.

Tiga pemain lainnya dalam daftar tersebut dilaporkan masih memainkan babak playoff NBA, yakni pemain Phoenix Devin Booker, forward Milwaukee Bucks Khris Middleton dan guard Jrue Holiday.

Ketiga pemain itu akan bertarung memperebutkan gelar NBA paling lambat 22 Juli, yang diperkirakan sebagai waktu pelaksanaan gim ketujuh final wilayah NBA sekaligus malam upacara pembukaan Olimpiade.

Meski demikian, Colangelo memastikan mereka bertiga sudah setuju untuk terbang ke Jepang dengan pesawat pribadi agar bisa berada di Tokyo ketika Amerika Serikat memainkan pertandingan pertamanya di Olimpiade melawan Prancis pada 25 Juli.

Skuad Olimpiade AS akan berkumpul di Las Vegas pada 4 Juli untuk memulai kamp pelatihan dan melakukan pertandingan eksibisi sebelum berangkat ke Jepang, demikian laporan AFP. 

Baca juga: Bintang Clippers Kawhi Leonard siap bermain di Olimpiade Tokyo 
Baca juga: IOC klaim pemotongan musim NBA demi Olimpiade 
Baca juga: Trae Young cetak 48 poin saat Hawks ungguli Bucks dalam final wilayah 

 

Pewarta: Gheovano Alfiqi/Fitri Supratiwi
Editor: Rr. Cornea Khairany
Copyright © ANTARA 2021