posko itu berbatasan langsung dengan objek wisata Pantai Panjang
Kota Bengkulu (ANTARA) - Pemerintah Kota Bengkulu menyediakan vaksinasi bagi warga pendatang yang masuk ke Kota Bengkulu selama periode 24 Desember 2021 hingga 2 Januari 2022.

Pelaksana tugas (Plt) Asisten I Kota Bengkulu, Eko Agusrianto menyebutkan jika pihaknya akan mendirikan empat posko pengamatan di perbatasan dan pusat keramaian di Kota Bengkulu.

"Kita sudah rapatkan mulai 24 Desember kita akan ada empat posko pengamanan yaitu di Kelurahan Sungai Hitam, Nakau, Betungan dan Pantai Panjang," kata Eko di Bengkulu, Senin.
 
 
Empat posko tersebut selain berbatasan dengan Kabupaten Bengkulu Tengah juga  berbatasan dengan Kabupaten Seluma serta objek wisata Pantai Panjang di Kecamatan Teluk Segara.
 
Ia menambahkan, dengan adanya instruksi Kementerian Dalam Negeri terkait Pelaksanaan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level tiga maka pihaknya akan memperketat penjagaan terhadap warga yang ingin masuk ke Kota Bengkulu.
 
Oleh karena itu, saat ingin masuk Kota Bengkulu, pendatang harus menunjukkan aplikasi peduli lindungi atau kartu vaksin.
 
Jika mereka bukan warga Kota Bengkulu maka warga tersebut disarankan untuk putar arah kembali ke daerahnya.
 
"Sedangkan kalau warga Kota Bengkulu akan divaksin ditempat," ujarnya.

Hal tersebut, kata dia, dilakukan agar tidak ada gelombang ketiga penyebaran COVID-19 dan masuknya varian  baru COVID-19.
 
Selain menjaga di wilayah perbatasan, pihaknya juga akan melakukan pembatasan-pembatasan di objek wisata khususnya di Pantai Panjang. 
Baca juga: Bengkulu terima 51.000 dosis vaksin Sinovac untuk vaksinasi kedua
Baca juga: Kementerian Kominfo survei pemberitaan penanganan COVID-19 di Bengkulu
Baca juga: Tidak ada tambahan kasus positif COVID-19 di Bengkulu

Pewarta: Anggi Mayasari
Editor: Ganet Dirgantara
Copyright © ANTARA 2021