Jika perawatannya dilakukan dengan benar, dipastikan bisa digunakan dalam jangka yang lebih lama, sehingga produktivitas pertanian dalam mendukung swasembada beras bisa terwujud,"
Jepara (ANTARA News) - Anggota DPR RI Abdul Wachid meminta para petani yang mendapatkan bantuan traktor tangan dari pemerintah, untuk merawatnya dengan sungguh-sungguh karena alat tersebut berguna untuk meningkatkan kesejahteraan petani.

"Jika perawatannya dilakukan dengan benar, dipastikan bisa digunakan dalam jangka yang lebih lama, sehingga produktivitas pertanian dalam mendukung swasembada beras bisa terwujud," ujarnya, di Jepara, Jateng, Kamis.

Ia berharap target surplus produksi beras sebanyak 10 juta ton pada tahun depan bisa terwujud.

Tahun ini, kata dia, petani di tiga kabupaten, Kabupaten Jepara, Kudus, dan Demak dibantu 40 unit traktor yang dananya berasal dari APBN.

"Khusus untuk daerah pemilihan II (Jepara, Kudus, Demak), memang mendapatkan bantuan alokasi dana aspirasi untuk pengadaan 40 unit traktor," ujarnya.

Perinciannya, untuk petani di Kabupaten Demak mendapatkan jatah 10 unit traktor, Kabupaten Kudus 10 traktor, dan Kabupaten Jepara 20 traktor.

Bantuan serupa, katanya, tidak hanya tahun ini, melainkan tahun depan juga akan diupayakan bantuan serupa.

Bahkan, lanjut dia, jumlahnya bisa saja bertambah, karena sektor pertanian memang menjadi perhatian pemerintah.

Ia mengungkapkan kelompok tani yang ada di Kabupaten Jepara, Kudus, dan Demak dibantu 40 unit traktor untuk mendukung peningkatan produktivitas beras.

"Khusus untuk daerah pemilihan II (Jepara, Kudus, Demak), memang mendapatkan bantuan alokasi dana aspirasi untuk pengadaan 40 unit traktor," ujarnya.


(KR-AN/I007)

Pewarta: Akhmad Nazaruddin Lathif
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2013