Bantul, DIY (ANTARA News) - Ada kabar menggembirakan tentang konservasi penyu. Mereka sudah mulai bertelur lagi di pesisir selatan DIY, di tepi Samudera Hindia, pada musim pendaratan penyu kali ini, sejak seminggu terakhir.

"Sudah seminggu lebih mulai ada pendaratan penyu yang akan bertelur. Kami sudah menemukan dua sarang. Satu sarang isinya 95 telur, dan di sarang lain, 110 telur," kata relawan konservasi penyu Pantai Goa Cemara, Bantul Subaya, Sabtu.

Menurut dia, telur-telur dari penyu tersebut kemudian dipindahkan ke tempat konservasi di kawasan Pantai Goa Cemara gar lebih mudah terpantau, sampai menetas.

"Diperkirakan 50 hari ke depan baru menetas menjadi tukik," katanya.

Ia mengatakan, musim pendaratan penyu ini akan berlangsung sampai akhir tahun mendatang.

"Kami berharap jumlah sarang dan jumlah telur penyu bisa meningkat dibandingkan tahun sebelumnya, yang temuannya tidak sampai sepuluh sarang. Padahal, tahun-tahun sebelumnya bisa sampai 13 hingga 28 sarang," katanya.

Subagya mengatakan, semakin sedikitnya temuannya karena kondisi pantai yang mengalami abrasi.

"Kecuramannya sekitar 45 derajat. Tidak merata kondisinya, ada yang masih rata," katanya.

Ia mengatakan, abrasinya pantai selatan di Bantul ini memang sudah hampir merata. Pada jarak sekitar 2,5 kilometer ke barat dari Pantai Goa Cemara juga mengalaminya.

"Sampai Pantai Kuwaru, sudah beberapa tahun terakhir ini. Namun, akhir-akhir sudah tak mengalami penggerusan. Menurutnya, juga karena faktor besar atau kecilnya ombak," katanya.

Pewarta: Victorianus Sat Pranyoto
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2016