Bogor (ANTARA News) - Presiden Joko Widodo (Jokowi) berbuka puasa bersama sekira 1.000 anak yatim dan penyandang disabilitas di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Selasa.

Anak-anak yatim dan penyandang disabilitas mulai hadir di lobi Istana Bogor mulai pukul 15.30 WIB, dan Presiden Jokowi dijadwalkan memulai acara pada pukul 17.00 WIB.

Acara tersebut akan diawali dengan pembacaan ayat-ayat suci Alquran, sambutan Presiden, ceramah agama, doa dan buka puasa, Shalat Maghrib berjamaah dan santap bersama.

Di halaman Istana Bogor juga telah disiapkan 15 sepeda kayuh. Presiden Jokowi dalam sejumlah kesempatan berjumpa anak-anak di berbagai wilayah Nusantara membagikan sepeda untuk beberapa anak yang diajak berdialog dan mampu menjawab pertanyaannya.

Tampak hadir dalam acara itu, antara lain Mensesneg Pratikno, Staf Khusus Bidang Komunikasi Presiden, Johan Budi, Tim Komunikasi Presiden Ari Dwipayana.

Setiba di lokasi acara, Presiden Jokowi yang mengenakan kemeja putih lengan panjang dan peci hitam langsung menyapa dan menyalami sebagian anak-anak yang hadir.

Pewarta: Agus Salim
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2016