Belo Horizonte, Brasil (ANTARA News) - Mereka mungkin bersaing dalam laga Brasil melawan Argentina, tapi Neymar tidak membiarkan permusuhan sepak bola Amerika Selatan yang sudah berlangsung 102 tahun menghalangi persahabatannya dengan rekan setim di Barcelona Lionel Messi dan Javier Mascherano.

Jadi, ketika ketiganya mencari cara menuju ke Belo Horizonte untuk bermain di laga kualifikasi Piala Dunia 2018 pada Kamis, bintang Brasil Neymar tidak ragu menawarkan tumpangan bagi Messi dan Mascherano di pesawat pribadinya.

Ketiganya tiba di kota tersebut pada Selasa untuk bergabung dengan skuat masing-masing menjelang laga penting pekan ini.

Foto ketiganya sedang tersenyum di pesawat pribadi Neymar beredar di situs jejaring sosial sesaat sebelum mereka mendarat di Brasil untuk "superclasico" Amerika Selatan.

Argentina dijadwalkan berlatih pada Selasa untuk pertama kalinya di Belo Horizonte, markas tim tersebut selama bermain di Piala Dunia 2014.

Juara dunia dua kali Argentina sangat membutuhkan hasil positif setelah hanya mengantongi dua poin dari tiga pertandingan sebelumnya.

Hasil mengecewakan itu membuat Argentina bertengger di posisi keenam dalam 10 tim, di luar titik kualifikasi.

"Ini kesempatan besar bagi kami untuk membuktikan bahwa kami bisa menghadapi para pemimpin," kata penyerang Argentina Sergio Aquero sebagaimana dikutip kantor berita AFP. (mr)

Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2016