Jakarta (ANTARA News) - Pelatih Kepala Timnas Indonesia, Ivan Venko Kolev, memasukkan bek muda Achmad Jufriyanto dari daftar cadangan ke skuad inti timnas Merah Putih jelang laga perdana Grup D melawan Bahrain pada Selasa (10/7). Masuknya Ahmad, bek klub Persita Tangerang, ini menyusul kembali cederanya bek Firmansyah dalam sesi latihan Sabtu. Firmansyah kembali cedera lutut kiri setelah menahan bola. "Saya masukkan Ahmad Jufrianto menggantikan Firmansyah," kata Kolev, usai sesi latihan. Ia mengemukakan inilah olahraga sepakbola dapat saja pemain mengalami cedera. Ia berharap, tidak akan ada lagi pemain yang mengalami cedera. Sebelumnya, sejumlah pemain timnas juga mengalami cedera, sehingga gagal memperkuat timnas, di antaranya dua striker Boaz Sallosa dan Rahmat Rivai, serta bek Leonard Tupamahu. Dalam sesi latihan pagi, para pemain timnas Indonesia lebih memusatkan dalam organisasi tim. Bambang Pamungkas dan Zaenal Arif berhasil mencetak sejumlah gol. Ia mengatakan pematangan untuk persiapan jelang laga perdana melawan Bahrain akan terus dilaksanakan. "Persiapan tim akan terus kita laksanakan. Soal kondisi Firmansyah tanyakan kepada dokter tim," katanya. Sementara itu, doketr tim Indonesia, dr Zaini Saragih, menjelaskan soal kondisi terakhir Firmansyah akan dilakukan tes medis. "Melihat kondisi cedera lutut Firmansyah, dia sulit untuk dapat tampil dengan kondisinya. Namun untuk hasil tes medis, akan kita lihat nanti sore (Sabtu sore)," katanya. Sementara itu, hingga Sabtu siang, tim Bahrain belum tiba sesuai jadwal. Panitia Piala Asia menyebutkan kedatangan rombongan Bahrain mundur dari jadwal semula. Penggantian pemain inti untuk setiap peserta putaran-final Piala Asia 2007 selambat-lambatnya dilakukan enam jam sebelum pertandingan pertama di mulai. Berarti Indonesia bisa mengganti salah satu pemain inti enam jam sebelum berlaga melawan Bahrain pada 10 Juli pukul 19.00 WIB. (*)

Copyright © ANTARA 2007