Jakarta (ANTARA News) - Sutradara film animasi Hayao Miyazaki akan mnenerima penghargaan Career Achievement Award dari The Los Angeles Film Critics Association (LAFCA) dalam acara organisasi tersebut di Century City, California pada 12 Januari 2019.

Penerima penghargaan penting lainnya dari LAFCA akan dipilih oleh para anggota organisasi tersebut pada 9 Desember 2018, dan para pemenangnya akan mendapatkan kehormatan untuk duduk satu meja dengan Miyazaki dalam jamuan makan malam. Demikian dilansir The Hollywood Reporter, Selasa (23/10) waktu setempat.

Sepanjang kariernya, Miyazaki telah membuat "Spirited Away", "My Neighbor Totoro", "Princess Mononoke dan "Howl's Moving Castle". Dia juga merupakan salah satu pendiri Studio Ghibli di Jepang.

"Kami senang untuk memberikan Career Achievement Award kepada Hayao Miyazaki, yang membawa para anggota kami dan penonton di seluruh dunia ke dalam dunia imaginasinya yang memukau serta indah lewat film animasinya yang tematik dan memukau," ujar Presiden LAFCA Claudia Puig saat mengumumkan penghargaan tersebut.

Menurut dia, cara Miyazaki menginspirasi perasaan takjub penonton tak tertandingi.

"Saya sangat mengagumi penggambarannya atas karakter-karakter wanita yang pemberani, berkemauan keras dan mandiri yang tidak membutuhkan pertolongan. Dia telah menjelaskan pendekatan sinematiknya yakni 'Semua wanita sama mampunya sebagai pahlawan seperti pria'. Kata-kata ini sangat menggema pada saat ini," tambahnya.

Miyazaki saat ini sedang menggarap film layar lebar berjudul "How Do You Live?", yang akan tayang perdana pada 2020.

Baca juga: Museum Ghibli didatangi 10 juta pengunjung

Baca juga: Hayao Miyazaki kembali untuk buat film terakhir


Baca juga: Sutradara Ghibli Isao Takahata tutup usia

Baca juga: Jepang berencana buka taman bermain studio Ghibli

Penerjemah: Aji Cakti
Editor: Monalisa
Copyright © ANTARA 2018