Silakan bersaing dengan tetap memegang etika dan akhlak
Sampit (ANTARA) - Gubernur Kalimantan Tengah Sugianto Sabran mengajak semua pihak tetap menjaga etika dan tidak saling menjelek-jelekkan dalam bersaing di pemilu kepala daerah (Pilkada) serentak 2020 nanti.

"Silakan bersaing dengan tetap memegang etika dan akhlak. Tidak usah ribut-ribut dan tidak usah gontok-gontokan," kata Sugianto kepada pers usai peletakan batu pertama Masjid Zainul Anwar, peresmian Panti Asuhan dan Pondok Pesantren Al Marhamah di Jalan Lingkar Utara Sampit, Minggu.

Pada September 2020, pilkada serentak di Kalimantan Tengah akan dilaksanakan untuk memilih Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah serta Bupati dan Wakil Bupati Kotawaringin Timur. Tahapannya akan dimulai pada September 2019.

Saat pidato, Sugianto menyinggung mulai meningkatnya suhu politik menjelang pilkada dan dirinya juga mulai merasakan adanya upaya-upaya politik yang diarahkan kepadanya.

Menurutnya, ada politisi Kalimantan Tengah yang berbicara kepada sejumlah tokoh politik di tingkat nasional bahwa kemajuan di provinsi ini sangat kecil selama dipimpinnya.

Baca juga: MUI imbau kontestan pilkada santun

Menanggapi hal itu, Sugianto meminta semua pihak melihat secara jernih capaian selama tiga tahun terakhir.

Sugianto mengajak semua pihak berpolitik secara santun dan berakhlak sehingga persaingan dalam pilkada tidak perlu sampai merusak kebersamaan dan persatuan.

Menurut dia, memanasnya situasi saat pemilihan presiden dan wakil presiden belum lama ini, harus menjadi pelajaran bersama. Perselisihan dan konflik hanya akan menyebabkan kerugian masyarakat luas.

"Masyarakat jangan sampai terpecah karena pilkada. Jangan sampai ribut. Lebih baik buktikan dukungan itu dengan menggunakan hak pilih pada tempatnya dan pada waktunya," ujar Sugianto.

Baca juga: Gubernur Kalteng minta pemerintah pusat berlaku adil penganggaran

Sementara itu terkait pelaksanaan pilkada, Sugianto mengatakan pemerintah provinsi akan mengalokasikan anggaran yang cukup untuk penyelenggaraan pilkada dan diharapkan pelaksanaannya berjalan lancar dan sukses.

Disinggung soal banyaknya dukungan yang menginginkan dirinya kembali maju bersaing dalam pilkada nanti, Sugianto enggan menanggapinya karena belum saatnya hal itu dibahas.

Pewarta: Kasriadi/Norjani
Editor: Edy Sujatmiko
Copyright © ANTARA 2019