Makassar (Antaranews Sulsel) - Lembaga survei Jaringan Suara Indonesia (JSI) merilis pasangan Ichsan Yasin Limpo-Andi Mudzakkar (IYL-Cakka) mengungguli tiga pasangan kandidat lainnya sebulan menjelang Pemilihan Gubenur Sulawesi Selatan pada 27 Juni 2018.

"Dari segi elektabilitas hasil survei pasangan IYL-Cakka menempati posisi teratas sebanyak 29,8 persen, disusul Nurdin Abdullah-Andi Sudirman Sulaiman (NA-ASS) sebesar 26,8 persen," sebut Wakil Direktur JSI Popon Lingga Geni di Makassar, Senin.

Sedangkan dua pasangan lainya masing-masing Nurdin Halid-Aziz Qahhar Mudzakkar (NH-Aziz) berada di posisi ketiga dengan torehan 20 persen dan posisi buncit ditempati Agus Arifin Nu`mang-Tanri Bali Lamo (AAN-TBL) sebesar 7,1 persen.

Sementara untuk hasil survei responden yang belum menentukan pilihan 14 persen dan tiga persen di antaranya tidak menjawab atau rahasia.

"Hasil ini bisa saja berubah, karena riset dilakukan satu bulan sebelum pemilihan di tempat pemilihan suara, meski selisihnya melewati `margin error`," paparnya kepada wartawan saat rilis hasil survei.

Riset ini dilaksanakan menggunakan metodelogi "multistage random sampling", dan "margin error" 2,9 persen dengan 1.200 responden tersebar di sejumlah kabupaten dan kota.

Selain itu, salah satu pertanyaan dalam kuisioner dilampirkan apakah anda tahu ada kandidat pernah berhadapan hukum, rata-rata responden mengetahui meski datanya masih dirahasiakan.

Saat ditanyakan belum lama ini ada lembaga survei lain yang mengungulkan kandidat tertentu melalui hasil riset, kata Popon, tentu masing-masing lembaga survei punya cara tersediri.

Ia mengklaim lembaga surveinya kredibel dan terdaftar di KPU setempat.

Sebelumnya, Lembaga Script Survei Indonesia (SSI) juga merilis hasil survei terbaru Pemilihan Gubernur Sulawesi Selatan.

Survei SSI mengunggulkan pasangan calon Nurdin Abdullah-Andi Sudirman Sulaiman (NA-ASS) di enam daerah pemilihan atau dapil.

"Pasangan NA-ASS berada di posisi teratas pada dapil satu, dua, empat, lima, sembilan dan sepuluh," kata Direktur SSI Yuardin saat merilis hasil survei di Makassar, Sulawesi Selatan, Sabtu (26/5).

Dari 11 dapil di Sulsel, lanjutnya, pasangan itu berhasil unggul di enam dapil dengan elektabilitas mengalahkan tiga kandidat lainnya. Survei tersebut dilakukan 5 Mei-17 Mei 2018 di 24 kabupaten kota se- Sulsel,

Sedangkan, lembaga Indo Barometer yang melansir hasil survei simulasi empat pasangan calon gubernur untuk Pilgub Sulsel pada Januari lalu mengunggulkan NA-ASS.

Dari simulasi empat pasangan yang dilakukan dalam survei dengan pertanyaan tertutup, pasangan yang juga dikenal dengan NA-ASS itu memiliki elektabilitas 26,1 persen. Posisi kedua ditempati pasangan IYL-Cakka dengan elektabilitas 16,3 persen.

Sedangkan pasangan NH-Aziz di posisi ketiga dengan elektabilitas di dua simulasi adalah 15,9 persen dan 16 persen. Sedangkan AAN-TBL sebesar 4,6 persen dan 5,4 persen.

Pewarta : M Darwin Fatir
Editor : Daniel
Copyright © ANTARA 2024