Mamuju (Antaranews Sulsel) - Wakil Gubernur Sulawesi Barat Enny Anggraeni Anwar mengharapkan Maleo Town Square (Matos) dapat mendorong pertumbuhan ekonomi daerah itu.

Kehadiran Maleo Town Square di Mamuju tentunya akan berdampak pada peningkatan ekonomi serta memberi peluang bagi anak daerah untuk bekerja," kata Enny, saat Soft Opening Maleo Town Square sekaligus ulang tahun ke-27 PT Karya Putra Mandala (KMP) HUT ke-8 D? Maleo di Atrium Maleo Town Square Mamuju, Senin.

Investasi ini, lanjutnya, bisa menyerap tenaga kerja, khususnya putra-putri daerah, selain itu juga akan berdampak pada pertumbuhan ekonomi di Provinsi Sulawesi Barat.

"Mal ini dilengkapi dengan fasilitas penunjang yang tentunya akan memanjakan masyarakat agar berbelanja dengan mudah. Namun, bukan berarti kita mematikan pasar-pasar tradisional yang ada di sini tetapi ini untuk menjaga keseimbangan ekonomi antara masyarakat ke bawah, menengah, dan ke atas di Sulawesi Barat," tambahnya.

Menurut Wagub, apa yang dilakukan oleh PT KMP sampai saat ini, telah dirasakan bersama oleh masyarakat Sulbar.

Dia mengatakan keberadaan Hotel Maleo yang telah dibangun oleh PT KMP sejak delapan tahun lalu di ibu kota Provinsi Sulbar, saat ini sangat membantu pemerintah daerah dalam meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD), khususnya bagi Pemkab Mamuju, di samping juga membantu dalam kenyamanan, kebahagiaan warga Mamuju, khususnya bagi tamu-tamu yang datang ke daerah itu.

"Selaku pemerintah provinsi, saya bangga dengan hadirnya fasilitas yang telah dibangun oleh KMP, karena ketika tamu-tamu datang, sudah ada Hotel Maleo yang jadi tempat para tamu untuk bermalam, di mana hotel yang telah dilengkapi dengan segala fasilitas yang sangat representatif yang bisa membuat tamu betah berlama-lama menghabiskan waktu di sulbar," papar Enny.

Setelah PT KMP membangun Hotel Maleo yang telah dilengkapi dengan Water Park, kini lanjut Wagub hadir Maleo Town Square (Matos).

"Semoga kehadiran mal ini akan mendorong pertumbuhan ekonomi? daerah semakin baik serta masyarakat semakin meningkat ekonominya," harap Wagub.

Kapolda Sulawesi Barat Brigjen Polisi Baharuddin Djafar, menyatakan kehadiran hotel bintang empat yang telah dilengkapi dengan water park serta hadirnya Maleo Town Square di Kabupaten Mamuju membuat daerah itu tumbuh semakin cepat.

"Dengan kehadiran Matos, masyarakat tidak perlu lagi pergi jauh untuk berbelanja ke luar Sulawesi Barat, karena semua sudah tersedia di tempat ini," kata Baharuddin Djafar.

Sementara Bupati Mamuju Habsi Wahid menyampaikan bahwa kehadiran PT KMP cukup memberikan kontribusi yang baik, di mana pertumbuhan ekonomi daerah itu saat ini mencapai 7,91 persen.

"Ini merupakan salah satu kontribusi yang disumbangkan oleh KMP Group. Selain itu, kehadiran KMP juga berperan dalam rangka menurunkan angka kemiskinan di daerah ini," tutur Habsi Wahid.

Pewarta : Amirullah
Editor : Laode Masrafi
Copyright © ANTARA 2024