Makassar (Antaranews Sulsel) - Dinas Perikanan dan Pertanian (DP2) Makassar menebar puluhan ribu ikan berbagai jenis (restocking) di danau Balang Tonjong, Kecamatan Manggala.

"Kami sudah melakukan penebaran bibit ikan di sejumlah perairan dan sungai,makanya dilanjutkan pada 9 Agustus 2018," kata Kepala DP2 Makassar, Abdul Rahman Bando, di Makassar, Kamis.

Ia mengatakan, kegiatan penebaran bibit ikan ini dilaksanakan bersama masyarakat dan kelompok budi daya ikan di sekitar lokasi penebaran di danau Balang Tonjong Antang itu.

Abdul menyatakan, penebaran bibit ikan merupakan upaya penambahan populasi ikan pada perairan umum terkontrol seperti danau atau waduk yang mengalami krisis populasi.

"Kita mengetahui di beberapa perairan itu, habitat binatang lautnya terus berkurang. Makanya, kita memprogramkan penebaran bibit ikan agar memperkaya sumber daya ikan," katanya.

Dia menerangkan jumlah ikan yang ditebar di Danau Balang Tonjong tu sebanyak 86.000 bibit ikan air tawar berbagai jenis diantaranya ikan nila, mas dan lainnya.

Abdul mengatakan penebaran ikan di beberapa danau di Makassar merupakan penjabaran dari RPJMD Makassar terkait produksi perikanan.

"Untuk meningkatkan produksi perikanan itu, maka kita melakukan dengan cara penebaran bibit, membina dan memfasilitasi para pembudidaya ikan agar meningkatkan hasil panen," ujarnya.

Dia juga meminta kepada masyarakat menggunakan alat tangkap ikan yang ramah lingkungan, seperti pancing dan jaring. Warga juga dilarang menggunakan zat kimia dan listrik kejut untuk menangkap ikan.

Menurut dia, jika penebaran ikan ini berhasil dan bertumbuh kembang, maka warga setempat yang juga menggantungkan hidupnya pada sektor perikanan bisa mengambil manfaat itu.

"Ikan mas salah satu ikan yang banyak disukai oleh warga dan harganya relatif standar. Yang murah itu ikan nila dan ini juga sudah kita melakukan di tempat lain," kata Abdul.

Pewarta : Muh. Hasanuddin
Editor : Amirullah
Copyright © ANTARA 2024