Makassar (Antaranews Sulsel) - Ketua Asosiasi Perusahaan Pembiayaan Indonesia (APPI) Sulawesi Selatan Putu Danda mengatakan pihaknya berupaya berkontribusi dalam mempopulerkan wisata halal melalui program pembiayaan syariah.

Putu di Makassar, Selasa, mengatakan pihaknya bersama asosiasi atau biro perjalanan memiliki banyak pilihan bagi masyarakat yang ingin berwisata
khususnya Asia Timur dan dijamin halal baik itu menu-menu yang disediakan.

"Jadi dengan pembiayaan wisata halal yang kita sediakan, maka masyarakat tidak perlu ragu jika berkunjung ke Asia Timur sepeti Korea ataupun Jepang karena semuanya sudah kita jamin kehalalannya," kata dia.

Ia menjelaskan, dalam paket pembiayaan wisata halal itu bukan hanya terfokus pada makanan atau minuman di suatu daerah, namun lebih dari itu, pihaknya juga sudah menyiapkan dalam paket untuk bisa menunaikan ibadah shalat di tempat yang akan dikunjungi.

"Jadi selama ini banyak masyarakt muslim yang tahu jika ke negara lain khususnya Asia Timur, khawatir kesulitan mendapatkan makanan halal, maka dengan paket wisata halal yang kami tawarkan, hal itu tidak akan terjadi. Apalagi shalat lima waktu masuk dalam rangkaian tur," ujarnya.

Sementara itu, Ketua Dewan Pengurus Daerah Asosiasi Perjalanan Wisata Indonesia (Asita) Sulawesi Selatan Didi L Manaba mengatakan pihaknya pihaknya telah menggarap sejumlah daerah khususnya Makassar untuk menjadi daerah wisata halal.

Menurut dia, dengan menjadikan Makassar berkonsep wisata halal maka diharapkan semakin menarik wisatawan khususnya dari Timur Tengah.

Konsep wisata halal sebelumnya telah sukses dikembangkan di Nusa Tenggara Barat (NTB). Sementara dua negara tetangga yakni Malaysia dan Singapura juga menerapkan itu yang membuatnya jadi daerah tujuan wisata dari masyarakat Timur Tengah.Budi Suyanto

Pewarta : Abdul Kadir
Editor : Amirullah
Copyright © ANTARA 2024