Bantaeng (Antaranews Sulsel) - Pemerintah Kabupaten Bantaeng bekerjasama TP. PKK dan DWP Bantaeng menggelar peringatan Hari Ibu ke-90 dirangkaikan dengan HUT Dharma Wanita Persatuan ke-19 di Gedung Balai Kartini, Rabu.

Bupati Bantaeng, H. Ilham Azikin membacakan sambutan Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Yohana Yembise mengatakan peringatan Hari Ibu setiap tahunnya diselenggarakan untuk mengenang dan menghargai perjuangan kaum perempuan Indonesia, yang menjadi bagian tidak terpisahkan dalam perjuangan panjang bangsa ini untuk meraih kemerdekaannya.

"Melalui momen ini saya mengingatkan seluruh rakyat Indonesia untuk meningkatkan kualitas hidup dan mengembangkan segala potensi serta kualitas yang dimilikinya. Perempuan Indonesia masa kini adalah perempuan yang sadar dan memahami memiliki hak dan kewajiban yang sama dengan laki-laki," ujar Bupati Bantaeng.

Peringatan Hari Ibu dengan tema "Bersama Meningkatkan Peran Perempuan dan Laki-Laki Dalam Membangun Ketahanan Keluarga Untuk Kesejahteraan Bangsa".

Tema tersebut dibangun dengan melihat situasi dan kondisi bangsa Indonesia Tahun 2018 dan menyelaraskan dengan arah kebijakan pembangunan perlindungan perempuan dan perlindungan anak sebagaimana telah tercantum dalam RPJMN 2015-2019 serta mewujudkan Nawacita sebagai salah satu agenda nasional.

Untuk memeriahkan peringatan Hari Ibu, digelar pula berbagai perlombaan, seperti desain logo DWP,  pertandingan bulutangkis yang telah terlaksana sebelumnya, serta peragaan busana muslimah yang diikuti para Ketua Dharma Wanita Persatuan lingkup Kecamatan dan SKPD Bantaeng.

Terkait kegiatan ini, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemberdayaan Perempuan Kabupaten Bantaeng Chaeruddin Arsyad menyerahkan penghargaan Anugerah Parahita Ekapraya (APE) kepada Bupati Bantaeng.

Penghargaan tersebut sebagai wujud apresiasi yang diberikan pemerintah pusat kepada pemerintah daerah atas prestasi dan kontribusinya dalam melaksanakan pembangunan kesetaraan gender, pemberdayaan perempuan, dan perlindungan anak.

Turut hadir pada acara ini antara lain Ketua TP PKK Bantaeng  Hj Sri Dewi Yanti, Ketua GOW Bantaeng  Hj Rahma Arsyad, Kapolres Bantaeng AKBP Adip Rojikan, Dandim 1410 Bantaeng Letkol Kav Nanang Siswoko, Ketua Persit KCK Kodim 1410, Ketua Bhayangkari Bantaeng, Ketua Adhyaksa Dharmakarini, Ketua DWP Bantaeng, Vinka Nandakasih, para Asisten Setda, para Kepala SKPD, para Camat, serta seluruh TP PKK se-Kabupaten Bantaeng.

Pewarta : -
Editor : Daniel
Copyright © ANTARA 2024