Mamuju (Antaranews Sulsel) - Polres Kabupaten Majene Provinsu Sulawesi Barat mewujudkan lingkungan sehat memperingati hari peduli sampah nasional.

Polres Majene bersama Bhayangkari dan Relawan Siaga 86 dalam rangka memperingati hari peduli sampah membangun kerjasama melalui penandatanganan kerjasama, mewujudkan lingkungan sehat di Majene, Kamis.

Kapolres Majene AKBP Asri Effendy, SIK, mengatakan kerjasama ini juga dilakukan sebagai upaya mewujudkan pengelolaan sampah "Go Green".

Sekaligus kata dia, menumbuhkan kepedulian masyarakat terhadap sampah guna mewujudkan kebersihan dan kesehatan serta kenyamanan lingkungan.

"Peduli lingkungan yang sehat dan bersih dalam rangka peringatan hari peduli sampah nasional untuk mewujudkan kebersihan dan kesehatan serta kenyamanan lingkungan kita semua," katanya.

Ia menyampaikan, agar seluruh pihak senantiasa membuang sampah pada tempatnya dan selalu menjaga kebersihan disekitar lingkungan baik di sekitar kantor maupun sekitar rumah kita.

Ia berharap agar seluruh pihak siap mendukung untuk mewujudkan lingkungan yang bersih dan sehat demi mewujudkan Majene yang bersih.

Pewarta : M.Faisal Hanapi
Editor : Daniel
Copyright © ANTARA 2024