Mamuju (ANTARA) - Banjir menggenangi sejumlah wilayah di kecamatan Polewali Kabupaten Polewali Mandar (Polman) Provinsi Sulawesi Barat setelah hujan deras mengguyur wilayah itu.

Pemantauan di Polman, Senin, sejumlah wilayah di kecamatan Polewali ibukota Kabupaten Polman dilanda banjir akibat hujan deras mengguyur wilayah itu pada Minggu malam.

Sejumlah pemukiman penduduk dan fasilitas umum tergenang air banjir hingga ketinggian lutut manusia dewasa.

Wilayah yang tergenang banjir di Kecamatan Polewali diantaranya Jalan Olahraga, Jalan Kemakmuran, Jalan Olahraa area Sarampu, dan sekitar wilayah Tanro.

Selain itu banjir juga melanda perumahan BTN Al Ikhlas Kecamatan Matakali dan Area Kompleks Perumahan NUSS Kelurahan Manding

"Banjir ini sudah melanda setiap tahun dan sudah seperti langganan bagi masyarakat di Kecamatan Polewali," kata Ali salah seorang warga.

Ia berharap, pemerintah dapat menata kota dengan membangun sistem drainase yang baik agar air hujan tidak lagi menggenangi pemukiman masyarakat sehingga mengakibatkan kebanjiran.

 

Pewarta : M.Faisal Hanapi
Editor : Daniel
Copyright © ANTARA 2024