Makassar (ANTARA) - PT PLN (Persero) menggelar upacara Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) tahun 2020 yang dihadiri sebanyak 70 lebih instansi/perusahaan se-Sulawesi Selatan dengan tema "Optimalisasi Peran Masyarakat Berbudaya K3 dalam Mendukung Peningkatan Daya Saing Sulsel di Era Revolusi Industri 4.0,"

Upacara yang dilaksanakan di halaman Kantor PLN Unit Induk Pembangunan (UIP) Sulawesi Bagian Selatan (Sulbangsel) di Makassar, Rabu itu dalam rangka menggaungkan semangat K3, dengan harapan seluruh instansi dan perusahaan dapat menerapkan budaya K3 secara menyeluruh guna mencapai visi "zero accident" atau tanpa kecelakaan.

"Dalam bekerja tidak boleh ada yang kecelakaan bahkan kehilangan nyawa dan merujuk pada data, penerapan standar K3 mengalami peningkatan di Sulsel," kata Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah pada kegiatan itu.

Ia mengatakan kegiatan Bulan K3 ini bertujuan meningkatkan peran tempat kerja dalam penerapan K3, membudayakan K3 dalam setiap aktivitas masyarakat dan menjadikan K3 sebagai salah satu faktor peningkatan daya saing.

Nurdin menyampaikan bahwa globalisasi saat ini dikembangkan dengan risikobilitas sehingga harus diimbangi dengan disiplin aturan.

"K3 ini aspek penting dan hak dasar dalam standar bekerja serta K3 berkembang menjadi kebutuhan di masyarakat," katanya. Para pekerja pada upacara Bulan K3 yang digelar oleh PLN di halaman Kantor PLN Unit Induk Pembangunan (UIP) Sulawesi Bagian Selatan (Sulbangsel) di Makassar, Rabu (11/2/2020). (FOTO ANTARA/HO-Humas PLN Sulselbar
Selain itu, pada kesempatan yang sama, Nurdin juga mengapresiasi kinerja PLN untuk penyediaan listrik di Sulsel karena sudah surplus yang memungkinkan bisa menggaet investor. Sedangkan pemerintah turut mendorong calon investor untuk berinvestasi di Sulsel guna meningkatkan taraf ekonomi masyarakat.

"Kita juga patut bersyukur beberapa desa di Seko telah teraliri listrik di penghujung tahun 2019. Kami berharap PLN dapat melaksanakan tugasnya untuk melistriki desa yang belum teraliri listrik tahun ini," katanya.

General Manager PLN UIW Sulselrabar, Ismail Deu menyampaikan bahwa tujuan dari rangkaian kegiatan Bulan K3 ialah menyampaikan pesan budaya K3 secara keseluruhan untuk meningkatkan daya saing.

"Semoga ke depan apa yang sudah dilakukan mendapat ridho Allah ST dan K3 selalu diutamakan," katanya.

Ia menambahkan tujuan K3 tidak hanya memberikan perlindungan tenaga kerja dan orang yang berada di tempat kerja, tetapi juga bagaimana mengendalikan risiko terhadap peralatan, aset, dan sumber produksi sehingga dapat digunakan secara aman dan efisien.

Selain Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah, turut hadir muspida Pemprov Sulsel, Pj Wali Kota Makassar Muhammad Iqbal Samad Suhaeb, General Manager PLN UIW Sulselrabar Ismail Deu, GM UIP Sulbagsel I Putu Riasa dan GM PLN UIKL Sulawesi Suroso.

 

Pewarta : Nur Suhra Wardyah
Editor : Daniel
Copyright © ANTARA 2024