Makassar (ANTARA News) - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dijadwalkan menghadiri acara resepsi peringatan hari jadi Provinsi Sulawesi Selatan ke-341 pada 19 Oktober 2010 di Makassar.

Rencana kehadiran presiden tersebut diungkapkan Sekretaris Provinsi Sulsel Andi Muallim di Makassar, Selasa, setelah menerima surat dari Sekretariat Negara tentang kesiapan presiden menghadiri dan membuka acara peringatan hari jadi Sulsel 2010.

Presiden juga dijadwalkan membuka rapat kerja Gubernur se-Indonesia yang akan berlangsung setelah upacara hari jadi Sulsel di Menara Bank Mega Makassar dengan agenda penyampaian sepuluh arahan terkait pembangunan nasional dan pembahasan keamanan negara kepada seluruh gubernur.

"Gubernur Sulsel meminta agar raker gubernur se-Indonesia ketiga dilaksanakan di Makassar. Sebelumnya di Bali. Ini tidak diprogramkan pemerintah pusat, tetapi hanya berdasarkan keyakinan bahwa Sulsel mampu melaksanakan kegiatan itu sebaik-baiknya," katanya.

Sejumlah menteri dan pejabat setingkat menteri, Kepala Kepolisian RI, dan Kepala Badan Intelijen Negara rencananya juga akan hadir.

"Agenda acara selanjutnya masih akan dibicarakan dengan Sekretariat Negara disesuaikan dengan jadwal presiden. Termasuk lokasi pelaksanaan acaranya, karena semua diatur secara keprotokoleran. Harapannya semua sukses. Sangat jarang presiden menghadiri upacara peringatan hari jadi provinsi," ujarnya. (T.KR-RY/S016) 


Pewarta :
Editor :
Copyright © ANTARA 2024