Makassar (ANTARA) - Universitas Hasanuddin melalui Fakultas Kedokteran Gigi (FKG) meluncurkan buku berjudul "Manajemen Diklat Pelayanan Kesehatan di Rumah Sakit" melalui aplikasi zoom meeting, Sabtu.

Salah satu penulis buku itu, drg Fuad Husain Akbar MARS PhD, di Makassar, Sabtu, menjelaskan buku tersebut hadir sebagai bentuk keresahan atas hasil survei mengenai layanan kesehatan rumah sakit, baik swasta maupun pemerintah.

Buku itu, terdiri atas empat bab yang memuat tentang kepemimpinan, konsep manajemen organisasi, manajemen pelayanan kesehatan dan model rancangan pelatihan serta didukung beberapa contoh lampiran seperti kurikulum, instrumen, jenis, dan mutu diklat.

Penulis lainnya, Prof Dr drg Hasanuddin Tahir SpPerio(K) menambahkan buku ini hadir sebagai pemantik dan merupakan hasil riset terhadap kepuasan masyarakat mengenai layanan rumah sakit.

Ia menyebut tingkat kepuasan masyarakat memengaruhi kinerja rumah sakit. Oleh karena itu, manajerial diklat sebagai hal penting untuk dilakukan.

Editor buku, Dr M Ali Latief, menjelaskan buku ini bermanfaat sebagai referensi yang kuat dalam peningkatan pemahaman wawasan tentang manajerial diklat karena berisikan penjelasan detail tentang kualitas pelatihan yang baik dan efektif.

Dekan FKG Unhas drg Muhammad Ruslin PhD SpBM(K) menjelaskan buku ini hasil kerja sama dengan EGC sebagai penerbit buku kedokteran.

Karya ini merupakan implementasi dari semangat para civitas akademika FKG Unhas dalam melakukan pengembangan literasi.

Wakil Rektor Bidang Akademik Unhas Prof Dr Muh Restu MP memberi apresiasi atas langkah FKG Unhas untuk menerbitkan buku ini.

Hal ini merupakan bagian dari upaya mendukung universitas dalam menyediakan sumber belajar sekaligus melengkapi dan memperkuat referensi bacaan mahasiswa Unhas secara khusus dan masyarakat secara umum.

Pewarta : Abdul Kadir
Editor : Redaktur Makassar
Copyright © ANTARA 2024