Mamuju (ANTARA) - Gubernur Sulawesi Barat Ali Baal Masdar menyatakan daerah setempat membutuhkan Balai Latihan Kerja (BLK) untuk memfasilitasi masyarakat memperoleh keterampilan sehingga bisa menjadi tenaga kerja yang andal.

"Pemerintah Sulbar berharap agar Kementrian Tenaga Kerja membangun BLK di Mamuju agar tercipta tenaga kerja andal yang siap pakai," kata dia di Mamuju, Sabtu.

Dia mengatakan hal itu pada acara penyerahan bantuan Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kementerian Tenaga Kerja (Kemenaker) untuk bantuan kemanusiaan korban gempa di Kabupaten Majene dan Mamuju.

Bantuan yang diberikan oleh Ketua DWP Kemenaker Istiqamah untuk korban bencana alam di daerah itu Rp200 juta dan berupa sembako.

Ia mengatakan Sulbar daerah agraris yang sebagian besar masyarakat bertumpu pada sektor pertanian dan perkebunan.

"Selain potensi pertanian dan perkebunan, Sulbar juga merupakan suatu daerah dengan potensi pada sektor perikanan, karena daerah ini sebagian besar merupakan daerah pantai," katanya.

Ia berharap, sektor tersebut ke depan harus dikembangkan sehingga membutuhkan dukungan dari semua pihak, termasuk Kemenaker.

Ketua DWP Kementerian Tenaga Kerja, Istiqamah menyampaikan usulan Pemerintah Provinsi Sulbar akan disampaikan kepada Kemenaker.

Ia juga berharap bantuan yang diberikan pihaknya itu dapat meringankan beban korban gempa di Sulbar.

Ia berharap, masyarakat Sulbar termotivasi membangun kembali daerahnya sehingga Sulbar bisa pulih dari bencana.

Ia juga menyampaikan Kemenaker akan melaksanakan lima paket kegiatan di Sulbar, di antaranya paket pemrosesan dan menjahit yang bisa menjadi awal berdirinya BLK di daerah itu.
 

Pewarta : M.Faisal Hanapi
Editor : Redaktur Makassar
Copyright © ANTARA 2024