Makassar (ANTARA News) - Pelantun tembang "Tak Ingin Dicintai", Astrid, mengaku dirinya ingin terlihat lebih feminin pada penampilannya sesuai dengan konsep pada album ketiganya bertajuk "Lihat Aku Sekarang".

"Aku inginnya di setiap album punya nuansa berbeda. lebih ceria, tidak suram-suram terus, lebih dewasa, segar dan lebih perempuan," ujarnya pada jumpa pers menjelang penampilannya di Makassar, Jumat.

Selain itu, alasan ia tampil lebih feminin pada album ketiganya karena ia mengaku pada dasarnya ia cenderung "tomboy".

"Pengaruh umur juga, ingin agak lebih feminin. Kalau dibandingkan dengan konsep album 'Jadikan Aku Kedua', konsepnya lebih lucu," katanya.

Di album ketiga, lanjutnya, ia ingin tampil sederhana tapi lebih elegan. "Tapi kalau sengaja mau terlihat seksi, sama sekali tidak," jelasnya menanggapi perubahan konsep yang terlihat di video musik lagu "Tak Ingin Dicintai" sebagai lagu andalan kedua pada album yang dirilis pada Juli 2010 tersebut.

Ia juga mengaku ingin menunjukkan bahwa dirinya tidak hanya bisa membawakan lagu pada jenis tertentu dengan model lagu yang begitu-begitu saja.

Astrid terakhir kali tampil di Sulsel saat konser di Palopo dan Parepare dan memang belum pernah konser di Makassar sejak mengeluarkan album barunya.

"Belum sempat konser di Makassar sejak rilis. Sekarang lagi jalan promo single kedua sambil menyiapkan single ketiga," ujarnya.

Dara asal Surabaya yang berencana menikah dalam waktu dekat ini akan tampil dengan formasi penuh grup musik pengiringnya dengan 10 lagu yang dipastikan berbeda dengan improvisasi berbeda dengan hasil rekaman di album.

"Aku akan menyanyikan semua hits single dan membawakan lagu orang yang aku suka," ujarnya yang mengaku selalu rindu makanan khas Makassar.(T.KR-RY/A041) 

Pewarta :
Editor : Daniel
Copyright © ANTARA 2024