Makassar (ANTARA) - PT Pelabuhan Indonesia IV (Persero) mencatat realisasi arus kunjungan kapal secara total pada triwulan I-2021 sebanyak 19.438 call atau meningkat 7,23 persen dibandingkan dengan periode yang sama pada 2020 yakni sebanyak 18.033 call. 

"Meningkatnya kebutuhan masyarakat di tengah situasi pandemi COVID-19 menjadi pemantik tingginya kunjungan kapal khususnya yang mengangkut kebutuhan pokok serta obat-obatan untuk masyarakat," kata Direktur Utama PT Pelindo IV Prasetyadi di Makassar, Selasa.

Dia mengatakan hingga kini pandemi COVID-19 masih berlangsung, dan entah kapan akan berakhir. Kebijakan pemerintah yang masih mengharuskan sebagian besar masyarakat untuk bekerja dari rumah membuat kebutuhan masyarakat jadi meningkat, terutama terkait makanan, minuman dan obat-obatan serta alat kesehatan.

Berdasarkan data Pelindo IV diketahui, realisasi arus kunjungan kapal di dermaga umum pada triwulan I-2021 juga meningkat 4,09 persen atau sebesar 343 call menjadi 8.722 call kapal. 

Kondisi itu dipengaruhi oleh meningkatnya arus kunjungan kapal curah cair non BBM pada Cabang Balikpapan, adanya peningkatan kunjungan kapal peti kemas dan penumpang pada Cabang Ambon dan Jayapura, serta adanya peningkatan kunjungan kapal curah cair BBM pada Cabang Bitung dan Cabang Balikpapan.

Sedangkan realisasi arus kunjungan kapal di non dermaga umum pada triwulan I-2021 mencapai 10.716 call kapal. 

“Jumlah itu meningkat 9,92 persen atau sebesar 967 call jika dibandingkan dengan periode yang sama di tahun lalu,” kata Prasetyadi.

Dengan demikian, realisasi arus kunjungan kapal secara total pada triwulan I-2021 sebesar 19.438 call.

Dirut Pelindo IV menjelaskan peningkatan arus kunjungan kapal di non dermaga umum berbanding lurus dengan realisasi arus barang yang melalui non dermaga umum yang secara total pada triwulan I-2021 sebesar 7.528.102 ton/M3. 

“Angka tersebut mengalami peningkatan 19,53 persen atau sebesar 1.230.078 ton/M3 dibandingkan posisi yang sama di tahun sebelumnya. Hal ini dipengaruhi oleh Cabang Manado (Amurang) dan Balikpapan yaitu meningkatnya handling bongkaran batu bara,” ujarnya. Ilustrasi aktivitas kunjungan kapal untuk bongkar muat barang kebutuhan masyarakat di masa pandemi COVID-19 di wilayah kerja PT Pelindo IV Makassar. ANTARA FOTO/ HO/Humas Pelindo IV

Pewarta : Suriani Mappong
Editor : Anwar Maga
Copyright © ANTARA 2024