Mamuju (ANTARA) - Gubernur Sulawesi Barat (Sulbar) Ali Baal Masdar meminta Dewan Pendidikan Sulbar periode 2021-2026 ikut membantu pemerintah meningkatkan kualitas pendidikan di daerah itu.

"Saya berharap Dewan Pendidikan Sulbar yang telah dikukuhkan dapat bekerja dengan baik membantu pemerintah meningkatkan kualitas pendidikan di Sulbar," kata Ali Baal Masdar di Mamuju, Selasa.

Ia mengatakan peran dan fungsi dewan pendidikan di Sulbar harus dilaksanakan dengan penuh semangat untuk membantu pemerintah agar peningkatan kualitas pendidikan dapat diwujudkan.

Menurut dia, dalam lima tahun ke depan Dewan Pendidikan Sulbar dapat diharapkan sebagai mitra pemerintah, yang lebih otentik dalam konteks pembangunan sektor pendidikan yang semakin maju dan berkualitas.

Gubernur juga berharap, agar pengurus Dewan Pendidikan Sulbar harus selalu penuh semangat dan optimistis, meski masih menghadapi berbagai kendala, termasuk anggaran yang terbatas.

Ia menyampaikan, dewan pendidikan memiliki empat fungsi, yaitu harus mempertimbangkan kebijakan pendidikan yang relevan, memberikan dukungan ideologis, energi dan finansial bagi penyelenggaraan pendidikan, kemudian mengawasi atau mengontrol transparansi dan akuntabilitas penyelenggaraan pendidikan.

Selain itu, kata dia, fungsi lainnya adalah memainkan peran mediasi antara pemerintah dengan lembaga perwakilan rakyat dan masyarakat.

"Untuk menjalankan fungsi tersebut, Dewan Pendidikan Sulbar harus independen dan profesional dalam menyelesaikan setiap masalah secara objektif dan proporsional, untuk mewujudkan visi Pemerintah Provinsi Sulbar membangun sumber daya manusia, kepribadian dan budaya yang berkualitas," katanya.

Sementara itu, tujuh pengurus Dewan Pendidikan Sulbar yang dikukuhkan adalah Ansar Nur Hasanuddin (ketua). Sahabuddin Kasim (wakil ketua). Untuk dan anggota adalah Rusman, Naskah M. Nabhan, M. Danial, Andi Arifah dan Abdul Samad.


Pewarta : M.Faisal Hanapi
Editor : Anwar Maga
Copyright © ANTARA 2024