Jakarta (ANTARA) - Duncan Ferguson kembali ditunjuk menjadi manajer interim Everton menyusul pemecatan Rafa Benitez akhir pekan kemarin, demikian diumumkan klub Liga Inggris itu pada Rabu dini hari WIB.

Dalam pernyataan di situs resminya, Everton tidak menjelaskan secara rinci berapa lama rencana masa kerja Ferguson sebagai manajer interim dan hanya membubuhkan keterangan untuk "pertandingan-pertandingan mendatang".

Everton menyatakan bahwa mereka masih berproses untuk mendapatkan manajer permanen dan akan mengumumkannya dalam waktu dekat.

Baca juga: Everton dan Rafael Benitez dikabarkan sepakat berpisah

Ini menjadi kali kedua Ferguson dipercaya menjadi manajer interim Everton setelah sebelumnya sempat menjalani tugas serupa menyusul pemecatan Marco Silva pada 5 Desember 2019 dan memimpin tim dalam tiga pertandingan liga sebelum klub menunjuk Carlo Ancelotti sebagai pengganti permanen.

Dalam tiga pertandingan itu, Ferguson membimbing Everton mengalahkan Chelsea 3-1 serta bermain imbang kontra Manchester United dan Arsenal.

Sejak penunjukkan Ancelotti, Ferguson menjalani tugas sebagai asisten pelatih dan meneruskan peran yang sama ketika Benitez juga berkandang di Goodison Park.

Kali ini, Ferguson akan menjalani tugasnya dibantu John Ebbrell dan mantan pemain Leighton Baines serta pelatih kiper Alan Kelly.

Ferguson berpeluang melakoni debut keduanya sebagai manajer interim Everton saat mereka menjamu Aston Villa di Goodison Park pada Sabtu (22/1) nanti.

Pewarta : Gilang Galiartha
Editor : Redaktur Makassar
Copyright © ANTARA 2025