Makassar (ANTARA News) - PT Andatu Lestari Abdi Mandiri membagikan paket Sembilan Bahan Pokok (Sembako) gratis sebanyak 17.500 kepada warga miskin di Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Sabtu.  

Pembagian Sembako tersebut disebar di lima titik seperti di Kecamatan Tamalate, Barombong perbatasan Gowa-Makassar, kemudian, warga sekitar Kolam Renang Mario Kabupaten Gowa, depan SPBU jalan KS Tubun hingga di jalan Faisal, Makassar.

"Kami membagikan sembako dilima titik. Persatu titiknya dibagikan 3.500 paket sembako bagi masyarakat miskin, itu pun dilakukan selama tiga hari dan hari ini yang terakhir, "kata Direktur Utama PT Lestari Abadi Mandiri Amirullah Abbas.  

Pria juga menjabat Ketua Kamar Dagang Indonesia (Kadin) Makassar itu menuturkan, dalam berkah ramadhan ini pihak keluarga setiap tahun membagikan sembako sebagai zakat harta kepada warga miskin.

"Kita langsung membagikan kupon di rumah-rumah penduduk dengan melihat kondisi kehidupan mereka, tidak mengunakan birokrasi di tingkat RT/RW. Jadi zakat harta ini langsung diterima yang bersangkutan," tuturnya.

Kendati masih banyaknya warga yang belum mendapatkan sembako terlihat usai pembagian, kata dia, warga yang datang itu adalah orang suruhan yang ingin mendapatkan dua kali jatah sembako.

"Ah itu orang suruhan yang mau mendapat jatah dua kali. Beginilah kondisi masyarakat kita, yang jelas jumlah itu cukup sesuai dari data hasil survei," ungkap Pengurus BPP Himpi itu.

Sebelumnya, pihak keluarga Amirullah Abbas telah membagikan zakat harta melalui jalan pembagian sembako setiap tahunnya. Namun tahun ini jatah sembako ditambah dua kali lipat dari tahun lalu.

"Ini tradisi keluarga kami menjelang lebaran membagikan sembako, tahun ini kita tambah lebih banyak dari tahun lalu," katanya.  (T.KR-DF/Y008)

Pewarta :
Editor :
Copyright © ANTARA 2024