Makassar (ANTARA) - Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PRSI) Sulawesi Selatan mengatakan atlet polo air andalannya atas nama Muh Fadhil telah dipulangkan dari Pelatnas SEA Games.

Sekretaris Umum PRSI Sulsel Agus Ismail di Makassar, Rabu, mengatakan atlet yang bersangkutan kini kembali bergabung bersama atlet lain untuk persiapan menghadapi agenda Pra-PON 2023.

"Muh Fadhil sudah kembali ke Makassar. Tim pelatnas SEA Games saat ini memang masih menerapkan sistem promosi degradasi," ujarnya.

Ia menjelaskan, masih ada atlet asal Sulsel yang dipanggil mengikuti pelatnas yakni Muh Fauzi yang merupakan saudara dari Muh Fadhil. Namun sudah memutuskan membawa nama Jawa Barat. Fauzi sendiri saat ini masih bertahan di pelatnas SEA Games 2023 dan berpeluang masuk tim definitif.

"Untuk atlet kita Muh Fadhil kembali berlatih bersama atlet lain. Kami juga masih terus memantau perkembangan atlet sebelum penentuan tim PraPON," jelasnya.

Ketua I PRSI Sulawesi Selatan Nadwi Syam, mengatakan Muh Fadhil harus dipulangkan setelah kalah bersaing dengan atlet dari Jawa Barat dan DKI Jakarta.

Pihaknya berharap PRSI Sulsel dapat terus berkontribusi menyumbangkan atlet untuk tim nasional ke depan. Termasuk membawa polo air Sulsel dapat berprestasi khususnya di Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI 2024 di Aceh dan Sumatera Utara (Sumut).

Pewarta : Abdul Kadir
Editor : Anwar Maga
Copyright © ANTARA 2024