Makassar (ANTARA Sulsel) - PT Pelni Cabang Makassar menyiapkan 14 kapal untuk melayani penumpang arus mudik dan balik Lebaran 2013.

"Layanan ini disiapkan mulai H-15 hingga H+15 Idul Fitri 1434 Hijriah," kata General Manager PT Pelni Cabang Makassar Capt Robert I Mandagie di Makassar, Kamis.

Dia mengatakan, dari 14 kapal yang disiapkan itu untuk 30 kol (angkutan) dan terdiri dari empat tipe kapal yakni tipe 500, 1.000, 2.000 dan Pax 3.000.

Sementara rute yang dilayani, lanjut dia, untuk daerah wilayah timur diantaranya Bau-Bau, Maluku dan Papua. Sedang wilayah barat untuk daerah "Jawa Port" (pelabuhan Jawa dan sekitarnya).

Wilayah utara untuk daerah Parepare, Bulukumba, Tarakan dan Nunukan. Khusus wilayah selatan, melayani rute Bima, Labuang Bajo, NTT dan kupang.

"Jadi semua kapal Pelni sudah siap mengangkat penumpang dan barangnya. Kalaupun ada yang "over bagasi", mereka akan dikenakan biaya sesuai dengan ketentuan yang berlaku," katanya.

Sementara mengenai harga tiket kapal Pelni, Robert mengatakan, tidak ada kenaikan harga meskipun kondisi "peak season" karena kapal Pelni merupakan milik pemerintah dan sudah ada standar harga.

Untuk pelayanan tiket kapal Pelni, selain disiapkan dua loket di Kantor Pelni Cabang Makassar, masyarakat juga dapat membeli pada mitra Pelni yakni biro travel dan PT Pos Indonesia. N Yuliastuti

Pewarta : Suriani Mappong
Editor : Daniel
Copyright © ANTARA 2024