Mamuju (ANTARA Sulbar) - Pengurus Wilayah Ikatan Sarjana Nahdlatul Ulama (ISNU) mendesak Kementerian Agama (Kemenag) RI, untuk mendefinitifkan penjabat Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) Kemenag Sulawesi Barat, guna optimalisasi penyelenggaraan pemerintahan di daerah itu.

"Sudah beberapa bulan ini Kanwil Kemenag Sulbar hanya dijabat seorang pelaksana tugas. Kami inginkan, agar Menteri Agama Surya Dharma Ali, menetapkan penjabat yang definitif dan bukan membiarkan dijabat seorang pelaksana tugas," kata Sekretaris PW ISNU Sulbar, Amram di Mamuju, Rabu.

Menurutnya, kekosongan pejabat definitif tentu akan mempengaruhi tingkat disiplin pegawai yang ada pada setiap satuan kerja (Satker) lingkup Kemenag Sulbar.

"Sangat terasa para Satker yang ada di Kemenag Sulbar kurang solid setelah penjabat lama Mukhlis Latif dipindah tugaskan. Karena itu, kami meminta agar Menag RI tidak menunda-nunda pengangkatan pejabat definitif Kanwil Kemenag Sulbar," ungkapnya.

Amram menyampaikan, banyak yang jadi pertimbangan sehingga butuh penjabat yang definitif segera ditempatkan di daerah dan salah satunya adalah memaksimalkan beban tugas yang saat ini penjabat sementara justeru harus rangkap jabatan.

"Kami menilai masih banyak pejabat ekternal lingkup Kemenag Sulbar yang layak dilantik menjadi pejabat devenitif tanpa harus mengandalkan pejabat luar daerah," katanya.

Karena itu, katanya, pejabat eksternal yang semestinya dilantik menjadi pejabat Kanwil Kemenag sesuai dengan cita-cita luhur para eksponem pejuang pembentukan provinsi Sulbar.

Sementara itu, Kepala Bidang Urais Kemenag Sulbar, Muflih BF juga sepakat agar Kemenag RI segera mendefinitifkan pejabat Kanwil Kemenag Sulbar.

"Memang perlu ada penjabat Kanwil Kemenag yang devenitif dalam rangka peningkatan disiplin pada setiap Satker yang ada di Sulbar," jelasnya.

Bukan hanya itu, kata dia, penempatan penjabat Kanwil yang devenitif akan turut meningkatkan sinergitas antara Kanwil dengan pemprov Sulbar selaku perpanjangan pemerintahan pusat yang berkedudukan di daerah.

Apalagi, kata dia, dalam rangka menghadapi tahun anggaran 2014 maka kehadiran penjabat devenitif sangat dibutuhkan untuk memantapkan persiapan penyusunan perencanaan yang matang. Agus Setiawan

Pewarta : Aco Ahmad
Editor :
Copyright © ANTARA 2024