Sorong (ANTARA) - Universitas Muhammadiyah (Unimuda) Sorong dan Universitas Hasanudin (Unhas) memperkuat kapasitas masyarakat Kampung Arar, Distrik Mayamuk, Kabupaten Sorong, lewat pelatihan pengelolaan rumput laut di wilayah itu.
 
Ketua tim pelaksana Unimuda Sorong Pahmi di Sorong, Jumat, menjelaskan Kampung Arar merupakan salah satu kampung yang mempunyai potensi kekayaan alam yang sangat menjanjikan, salah satunya rumput laut, namun belum dapat dimaksimalkan pengelolaannya.
 
Melihat potensi ini, Unimuda Sorong dan Unhas Makassar menggelar program kolaborasi sosial membangun masyarakat (Kosabangsa) 2023 guna mengoptimalkan potensi rumput laut menjadi bernilai ekonomis bagi masyarakat setempat.
 
"Program tersebut diimplementasikan kepada ibu-ibu PKK Kampung Arar melalui pelatihan pengolahan rumput laut jenis Ulva Sp menjadi sajian penuh gizi seperti mie dan nugget," kata Ketua tim pelaksana Unimuda Sorong Pahmi.
 
Tujuannya untuk meningkatkan keterampilan masyarakat Kapung Arar, terutama kaum perempuan dalam mengolah pangan dari komoditas lokal yang tersedia di wilayah itu.
 
"Jadi ketika kapasitas masyarakat sudah mumpuni maka ekonomi mereka dengan sendirinya meningkat karena mampu memaksimalkan potensi yang ada," kata Pahmi.
 
Sementara itu, Sekretaris Kampung Arar Yasin memberikan mengapresiasi realisasi program itu bagi masyarakat Kampung Arar.
 
"Program tersebut sangat bermanfaat untuk mendorong peningkatan kesejahteraan dan pembangunan berkelanjutan untuk masyarakat di Kampung Arar," ucap Yasin.
 
Dia yakin bahwa program ini akan memberikan dampak positif bagi penghidupan perempuan pesisir dan sekaligus memperluas jangkauan pasar untuk produk-produk olahan rumput laut.
 
“Setelah selesai pelatihan, masyarakat peserta pelatihan diharapkan menerapkan keterampilan baru mereka mengolah rumput laut jenis Ulva Sp menjadi mie dan nugget sebagai upaya diversifikasi ekonomi lokal, sehingga akan ada dampak panjang dan berkelanjutan dari program tersebut,” kata dia.*

Pewarta : Yuvensius Lasa Banafanu
Editor : Redaktur Makassar
Copyright © ANTARA 2024