Manado (ANTARA Sulsel) - DPD RI mendukung pembentukan empat daerah otonom baru (DOB) di Provinsi Sulut yaitu Provinsi Bolaang Mongondow Raya, Kota Langowan, Kota Tahuna dan Kabupaten Talaud Selatan menjadi definitif.

"Pemerintah provinsi melalui wakil gubernur telah mempresentasikan empat DOB tersebut kepada Komite I DPD RI pada Senin kemarin dalam sebuah rapat pleno," kata Kepala Bagian Humas, Jemmy Kumendong, di Manado, Selasa.

Ia mengatakan Wakil Gubernur Djouhari Kansil mempresentasikan kesiapan DOB menjadi defenitif dari sisi syarat administratif, teknik dan fisik kewilayahan yang dianggap memenuhi syarat.

Dan dalam diskusi sebagian besar anggota Komite I DPD RI mendukung penuh dan mendesak pemerintah dan DPR segera menetapkannya, katanya.

Setelah pemaparan wakil gubernur, agenda selanjutnya adalah dialog dengan Ketua DPD RI Irman Grusman.

"Beliau juga mendukung dan segera mengagendakan peninjauan lapangan. Rapat pleno ini akan diparipurnakan untuk mengeluarkan rekomendasi terhadap empat DOB tersebut," katanya.

Ia mengatakan pada presentasi empat DOB tersebut, wagub didampingi Asisten I Pemprov Sulut Edwin Silangen, Kepala Biro Pemerintahan dan Humas Noudy Tendean, Kepala Bagian Otda Jimmy Ranti, bupati dan wakil bupati serta pimpinan DPRD dan panitia pemekaran.

Sebelumnya, Sekretaris Daerah Provinsi Sulut, Siswa Rachmat Mokodongan mengharapkan, warga di daerah pemekaran tetap menjaga stabilitas keamanan sehingga tidak mengganggu proses pemekaran yang sementara bergulir di pemerintah pusat dan DPR.

"Wujudkanlah daerah yang aman dan nyaman sehingga mendukung proses pemekaran. Jangan sampai terjadi konflik yang justru akan menghambat proses itu," ajaknya. Z. Meirina

Pewarta : Karel A Polakitan
Editor :
Copyright © ANTARA 2024