Mamuju (ANTARA Sulbar) - Cendekiawan muslim Prof. Dr. Muhammad Quraish Shihab, MA, mengatakan, bangsa kita sedang melawan kemiskinan dan penyakit sehingga butuh ukuwah atau persatuan untuk melawan itu.

"Bangsa kita sedang melawan kemiskinan dan penyakit sehingga butuh ukuwah atau persatuan melawan itu dan momentum halal bihalal inilah saatnya," kata Prof. Dr. Muhammad Quraish Shihab, MA, saat menjadi pembawa hikmah di acara halal bihalal yang digelar Pemprov Sulbar di aula kantor Gubernur Sulbar, Sabtu.

Acara itu dihadiri Gubernur Sulbar, Anwar Adnan Saleh dan Wakil Gubernur Sulbar, Aladin S Mengga serta ratusan pejabat dan pegawai pemerintah di Sulbar, .

Quraish Shihab yang pernah menjabat menteri Agama pada Kabinet Pembangunan VII (1998) mengatakan, mempererat hubungan satu sama lain sangat penting dalam hubungan berbangsa dan bernegara untuk melawan musuh yang menghambat kemajuan bangsa.

"Setelah Idul Fitri dan melalui acara halal bihalal inilah saatnya bukan di waktu lain yang tidak pas, kita bersama membangun hubungan harmonis menuju persatuan untuk membangun bangsa dimasa mendatang," katanya.

Ia berharap agar sesama umat muslim dapat saling memberi maaf dengan sesama menghapus kesalahan dan bekas luka dihati untuk kehidupan yang lebih baik.

"Berbuat baiklah kepada orang yang bersalah kepadamu, saling memberi maaf, halal bihalal membuat hubungan yang tidak baik menjadi baik untuk dapat membangun bangsa yang tenang dan damai," katanya.

Menurut dia, ketenangan dan kedamaian tidak hanya ketika tidak ada keributan, tetapi ketika ketenangan dan kedamaian ketika sesama umat manusia saling membantu antara yang satu dengan yang lain. Adi Lazuardi

Pewarta : M Faisal Hanapi
Editor :
Copyright © ANTARA 2024