Makassar (ANTARA Sulsel) - Peanggar senior Sulawesi Selatan Muhammad Haerullah, masuk tim pelatnas yang akan dipersiapkan tampil di SEA Games Singapura 2015 setelah mampu meraih medali emas Kejurnas Anggar Kaltim, 20-28 Agustus 2014.

" Kejurnas Kaltim 2014 merupakan ajang seleksi tim SEA Games Singapura 2014 sehingga atlet peraih emas secara otomatis akan masuk pelatnas. Saya tentu bersyukur sekaligus bangga karena kerja keras yang saya lakukan berbuah maksimal," jelas Haerullah saat dihubungi dari Makassar, Selasa.
gata
Peraih medali emas SEA Games 2009 itu menjelaskan, untuk agenda pelatnas kemungkinan besar akan mulai digelar seusai pelaksanaan Kejurnas Kaltim. Dirinya bertekad menjaga penampilannya agar bisa terpilih masuk tim utama pada ajang olahraga terbesar se-Asia Tenggara tersebut.

Sebagai mantan atlet SEA Games, dirinya mengaku tidak gentar menghadap lawan manapun. Peraih emas PON 2004 dan 2009 ini juga mengakui bahwa persaingan di pelatnas masih akan terbuka sehingga tetap harus fokus dalam setiap latihan.

"Saya masih menunggu surat keputusan (SK) resmi dari pusat. Mudah-mudahan saya bisa kembali memperkuat timnas sekaligus mempersembahkan prestasi maksimal," kata atlet peraih medali perak SEA Games 2011 tersebut.

Mengenai keputusannya "turun gunung" ke kejurnas, karena rencana Pengurus Besar Ikatan Anggar Seluruh Indonesia (PB Ikasi) yang tidak menerapkan pembatasan usia atlet untuk tampil di Pekan Olahraga Nasional (PON) Jabar 2016.

Haerullah yang kini menjadi PNS di lingkup Pemprov Sulsel itu mengakui dirinya memang sempat memutuskan vakum sebagai atlet anggar setelah pelaksanaan SEA Games 2011. Hal itu dilakukan karena merasa tidak lagi bisa tampil diajang bergengsi seperti PON atau SEA Games karena usia yang tidak lagi muda.

Meskipun demikian, lanjut dia, dirinya tetap menjadi bagian dalam tim Sulsel sebagai pendamping pelatih Harry Josh. Itu dilakukan pada saat tim Sulsel tampil di Kejuaraan antarklub dan kejurnas 2013 di Jakarta.

"Saya memang dengar di PON Jabar tidak ada pembatasan umur. Makanya saya kembali mulai berlatih dan ikut kejuaraan. Apalagi PB juga memang meminta saya untuk kembali berlatih jika masih ingin tampil di PON ataupun SEA Games,"ujarnya.

Ketua Bidang Pembinaan Prestasi KONI Sulsel Nukhrawi Nawir, mengaku tidak terlalu terkejut dengan keberhasilan Haerullah menembus tim pelatnas. Alasannya karena atlet tersebut memang memiliki kualitas dan itu sudah dibuktikan baik saat berlaga di PON atau SEA Games.

Pewarta : Abd Kadir
Editor :
Copyright © ANTARA 2024