Palu (ANTARA Sulsel) - Kepala Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Tengah Brigjen Pol Ari Dono Sukmanto menyatakan Kabupaten Poso masih merupakan daerah aman menyusul ditangkapnya empat warga asing diduga terlibat jaringan kelompok bersenjata.

Ari Dono di Palu, Senin, mengatakan aktivitas masyarakat di Kabupaten Poso normal dan seperti biasa.

Bahkan Pekan Olah Raga tingkat Provinsi Sulawesi Tengah yang berlangsung beberapa hari ini dan dihadiri ribuan orang dari seluruh provinsi ini juga berjalan lancar dan aman.

"Masyarakat sudah tidak lagi terpengaruh lagi isu-isu yang berkaitan kekerasan," katanya.

Pada Sabtu (13/9), polisi menangkap tujuh orang mencurigakan saat sedang razia di Kabupaten Parigi Moutong, empat di antaranya adalah warga negara asing.

Polisi sempat memberikan tembakan peringatan agar mobil yang ditumpangi orang mencurigakan itu berhenti.

Mobil yang berjalan dari Kota Palu itu hendak menuju ke Kabupaten Poso yang berjarak sekitar 220 kilometer.

Empat warga negara asing tersebut sudah diterbangkan ke Jakarta guna menjalani pemeriksaan di Mabes Polri.

Sementara tiga WNI yang merupakan warga Kota Palu masih menjalani pemeriksaan di wilayah Sulawesi Tengah.

Kapolda belum memastikan apakah orang ditangkap tersebut terkait dengan jaringan teroris internasional.

"Mereka masih dimintai keterangan, jadi belum bisa dipastikan keterlibatannya," ujarnya.

Kapolda Ari Dono juga mengimbau masyarakat untuk segera memberikan informasi apabila melihat aktivitas mencurigakan di sekitarnya agar situasi aman dan tenang tetap terjaga. Z. Meirina

Pewarta : Riski Maruto
Editor :
Copyright © ANTARA 2024