Bantaeng, Sulsel (ANTARA Sulsel) - Tim Kabupaten Bantaeng, Sulawesi Selatan, keluar sebagai juara umum cabang tinju pada Pekan Olahraga Daerah (Porda) di Bantaeng, 9-16 September.

Ketua Pertina Sulsel, Ryan Latief di Bantaeng, Selasa, mengatakan, tim tinju tuan rumah menjadi yang terbaik setelah merebut empat medali emas, tiga medali perak dan tiga medali perunggu.

Prestasi Kabupaten Bantaeng pada cabang olahraga ini cukup mengejutkan, sekaligus mampu menjadi kekuatan baru tinju Sulawesi Selatan.

"Bantaeng berhasil meloloskan tujuh atlet dan meraih empat medali emas. Capaian mereka terbaik diantara kontingen kabupaten/kota lain. Kendati sukses keluar sebagai juara umum tinju, perolehan medali juga cukup merata," katanya.

Perolehan empat medali emas Bantaeng disumbangkan empat petinju. Diantaranya, Sri Evianti (kelas 51 kg), Jumriyari (kelas 60 kg), Jumriali (kelas 64 kg) dan Abdul Jalil (kelas 69 kg). Lalu, 3 medali perak diraih Hendri (kelas 49 kg), Fitriani (kelas 48 kg) dan Sukmawati (kelas 64 kg). Sedang, 3 medali perunggu disabet Hasbi (kelas 46 kg), Sudirman (kelas 52 kg) dan Rahmawati (kelas 54 kg).

Posisi runner-up cabang tinju diduduki kontingen Sidrap dengan tiga medali emas, dua medali perak dan dua medali perunggu. Disusul Tana Toraja dengan dua medali emas dan dua medali perunggu. Peraih medali emas lain tersebar ke sejumlah daerah, seperti Luwu Timur, Pangkep, Maros dan Makassar. Tim tinju Takalar yang cukup diunggulkan malah gagal naik podium pertama.

Berdasarkan data panitia, kontingen Takalar kebanyakan kandas di babak semifinal dan babak final. Ali Asbar dan kawan-kawan harus puas dengan 2 medali perak dan 4 medali perunggu.

"Kali ini, peta kekuatan Porda pada cabang tinju merata di setiap daerah. Hasil ini mengindikasikan pembinaan atlet di sejumlah daerah berjalan baik," jelasnya.

Petinju senior nasional asal Sulawesi Selatan, Alex Tatontos mengamati cukup banyak petinju muda potensial yang berlaga pada Porda. Bila mendapat program pembinaan tepat, pihaknya optimistis tinju provinsi ini mampu berbicara banyak di level nasional dan internasional.

Alex menyebut enam nama petinju muda berbakat yang layak membela kontingen Sulawesi Selatan. Rinciannya, 4 atlet putra dan 2 atlet putri. Diantaranya, Busma dari Pangkep (kelas 49 kg), Fitrawandi dari Pangkep (kelas 56 kg), Jumriyari dari Bantaeng (kelas 60 kg), Budi Gunawan dari Tana Toraja (kelas 46 kg), Ratna dari Sidrap (kelas 54 kg) dan Marhayati (kelas 51 kg).

"Mereka bisa masuk proyeksi tim tinju provinsi menghadapi pra-PON," kata peraih medali emas SEA Games 2011 tersebut. FC Kuen

Pewarta : Abd Kadir
Editor :
Copyright © ANTARA 2024