Makassar (ANTARA Sulsel) - Sulawesi Selatan ikut berbangga atas pencapaian Lismawati Illang yang sukses menyumbangkan medali perak bagi timnas pada Pekan Olahraga Mahasiswa (POM) ASEAN (ASEAN University Games) XVII di Palembang, Sumatera Selatan, Selasa.

Pelatih Atletik Sulsel Abdul Kadir di Makassar, Sulsel, mengatakan hasil yang diraih Lismawati pada nomor 800 meter putri itu merupakan pencapaian maksimal. Hasil ini sekaligus memperpanjang prestasi atlet tersebut disejumlah kejuaraan internasional.

"Untuk posisi kedua diraih Lismawati. Adapun juara pertama direbut pelari Vietnam dan Myanmar pada urutan ketiga. Kami sudah memberikan selamat secara langsung untuk Lismawati," jelasnya.

Terkait hasil yang diraih di POM Asean sekaligus memperpanjang rekor prestasi Lisma. Peraih dua medali emas Kejurnas Senior 2013 itu sebelumnya juga merebut medali perak pada ajang Asian Beach Games di Phuket, Thailand, 14-23 November 2014.

Setelah tampil di 800 meter, Lisma akan kembali turun memperkuat Indonesia pada nomor estafet 4X400 meter. Dirinya mengaku optimistis jika atlet andalannya tersebut bisa kembali mampu menunjukkan kemampuan terbaik sekaligus mempersembahkan medali bagi timnas.

"Beberapa negara juga tetap menurunkan atlet yang dipersiapkan ke SEA Games 2015. Artinya pertandingan akan lebih ketat meski peluang kita untuk meraih medali tetap terbuka lebar," katanya.

Wakil Sekretaris Bapomi Sulsel Demisioner, Nukhrawi Nawir, sebelumnya mengatakan sejumlah atlet Sulsel juga telah berkontribusi dengan menyumbangkan medali emas, perak dan perunggu bagi timnas diajang olahraga mahasiswa terbesar se-Asia Tenggara tersebut.

Untuk perolehan medali emas Sulsel dipersembahkan trio kata Sulsel yakni Andi Dasril, Aspar Sesari, serta Andi Tommy Aditya.

Sedangkan untuk perolehan medali perak dan perunggu dipersembahkan tiga atlet Sulsel yakni Kusnelia, Muhammad Ruswan Wajin serta Firmansyah pada cabang olahraga sepak takraw nomor pertandingan tim putri, beregu putra,beregu putri dan double event putri.

"Kami tentu bersyukur dan berbangga bahwa atlet yang tampil sukses membuktikan layak memperkuat timnas. Mudah-mudahan hasil ini memberikan efek positif bagi prestasi Sulsel kedepan," ujar Sekretaris Umum IPSI Sulsel tersebut. J Suswanto

Pewarta : Abd Kadir
Editor :
Copyright © ANTARA 2024