Makassar (ANTARA Sulsel) - Kepala Kantor Regional Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Wilayah VI Sulawesi Maluku dan Papua (Sulampua) Adnan Juanda siap beralih posisi menempati posisi baru sebagai Direktur Eksekutif di Jakarta.

"Serah terima jabatan (Sertijab) di lingkup instisusi itu adalah sesuatu yang wajar, begitu pula kami di OJK," kata Adnan di Makassar, Kamis.

Rotasi pejabat OJK di Wilayah Sulampua itu akan dilaksankan pada 30 Januari 2015 di Grand Clarion Hotel dan dijawdkan dihadiri Anggota Dewan Komisioner OJK Bidang Perbankan Nelson Tampubolon.

Kepala Kantor Regional OJK Wilayah VI Sulampua Adnan akan menempati posisi baru sebagai Direktur Eksekutif di Jakarta, sedang penggantinya adalah Bambang Kiswono yang sebelumnya menjabat sebagai Direktur Pengawasan Bank Kantor Regional 1 OJK Jakarta.

Adnan sendiri telah menjabat sebagai Kepala Kantor Regional OJK Wilayah VI Sulampua sekitar satu tahun atau sejak pelantikannya sebagai pejabat utama OJK di Wilayah Sulampua pada 27 Februari 2014 silam.

Selain pimpinan OJK yang berkedudukan di Makassar yang akan mengikuti acara Sertijab pada Jumat (30/1), Direktur Pengawasan Bank Ari Lajiji juga akan menempati posisi baru di Jakarta. Jabatan Ari akan digantikan oleh Deputi Direktur Pengawasan OJK Wilayah 4 Semarang Untung Nugroho.

Proses Setijab tersebut akan dihadiri sekitar 300 undangan dari beberapa pihak yakni pihak perbankan swasta dan negara serta pejabat Muspida di Sulsel dan daerah sekitarnya.

"Semoga apa yang sudah berjalan dengan baik di sini dapat dilanjutkan oleh pejabat berikutnya, sedang yang kurang baik diharapkan dapat ditingkatkan menjadi lebih baik lagi," kata Adnan. Agus Setiawan

Pewarta : Suriani Mappong
Editor :
Copyright © ANTARA 2024