Mamuju (ANTARA Sulbar) - Sejumlah warga masyarakat Kabupaten Mamuju, Provinsi Sulawesi Barat, mengembangkan industri rumah tangga dengan memproduksi dodol berbahan baku rumput laut.

"Ekonomi kreatif telah berkembang di Mamuju dan masyarakat telah mengembangkan sejumlah usaha makanan yang bernilai ekonomis," kata Kepala Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Mamuju, Hasnawati Wahid, di Mamuju, Kamis.

Ia mengatakan, komoditas rumput laut di Mamuju cukup menjanjikan dikembangkan masyarakat terdapat di pesisir Pantai Mamuju yang memiliki panjang sekitar 100 kilo meter.

Menurut dia, masyarakat telah mengembangkan usaha ekonomi kreatif dengan memanfaatkan rumput laut untuk menghasilkan makanan jadi yang bernilai ekonomi yakni dodol dan keripik yang bahan bakunya dari rumput laut.

"Usaha dodol dan rumput laut banyak dikembangkan masyarakat di Kecamatan Kalukku Kabupaten Mamuju yang kualitasnya bisa bersaing dengan dodol yang dihasilkan daerah lain," katanya.

Ia mengatakan, pemerintah di Mamuju akan terus mendorong pengembangan usaha dodol dan kripik yang dikembangkan masyarakat dengan menfasilitasi keahlian masyarakat untuk menghasilkannya.

"Pemerintah di Mamuju komitmen menumbuhkan ekonomi kreatif termasuk usaha dodol dan keripik dari rumput laut di Mamuju dengan meningkatkan kualitas yang dihasilkan dan sumber daya manusia yang mengembankannya karena itu juga akan bermanfaat bagi kemajuan ekonomi daerah ini," katanya. AJS Bie

Pewarta : M Faisal Hanapi
Editor :
Copyright © ANTARA 2024