Makassar (ANTARA Sulsel) - Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) Syahrul Yasin Limpo menargetkan pendapatan perkapita masyarakat Sulsel naik hingga tiga kali lipat dalam dua tahun mendatang.

"Tahun ini pendapatan perkapita kita berada pada kisaran Rp40 juta, kita targetkan dalam dua tahun depan pendapatan perkapita bisa naik hingga tiga kali lipat," kata Syahrul di hadapan para pelaku ekonomi termasuk pimpinan perusahaan dan perbankan Sulsel di Makassar, Selasa.

Pertemuan antara gubernur dan para pelaku ekonomi ini, dikemas dalam acara "South Sulawesi Investment Gathering."

Meski terdengar cukup ambisius, Syahrul mengatakan pihaknya optimistis target tersebut dapat tercapai jika merujuk pada pengalaman negara-negara lain di Asia, dan indikator ekonomi makro Sulsel.

"China dan Korea pendapatan perkapita bisa tumbuh tiga kali lipat, karena selama tiga tahun terakhir tumbuh di atas 7 persen," jelas Syahrul.

Sementara Sulsel sendiri secara konsisten, mampu mencatatkan pertumbuhan ekonomi di atas 7 persen selama delapan tahun terakhir.

Apa lagi, lanjutnya, pendapatan perkapita Sulsel saat ini sudah di atas Rp30 juta.

"Negara yang memiliki pendapatan perkapita di atas Rp30 juta itu adalah negara yang mulai maju. Pengusaha kita sudah punya cukup uang untuk mengembangkan usahanya," ujarnya.

Meningkatnya jumlah kelas menengah Sulsel juga dipercaya akan memberikan energi bagi pertumbuhan ekonomi Sulsel yang lebih baik.

"Masyarakat kelas menengah ini biasanya adalah mereka yang giat berinvestasi karena takut miskin, ini akan menjadi kekuatan penggerak ekonomi baru," tuturnya.

Untuk mencapai target tersebut, Syahrul berharap dukungan dari berbagai stake holder, termasuk pihak perbankan dalam memberikan pelayanan jasa keuangan.

"Untuk mendapatkan hasil yang lebih besar dibutuhkan modal yang lebih besar dilepaskan ke masyarakay. Apalagi NPL (rasio kredit macet) Sulsel juga rendah, jadi silahkan perbankan mengucurkan kredit," pungkasnya.

Pewarta : Nurhaya J Panga
Editor :
Copyright © ANTARA 2024