Makassar (ANTARA Sulsel) - Sebanyak sebelas atlet pesilat Sulawesi Selatan siap menunjukkan penampilan terbaiknya pada kejuaraan terbatas di Bandung, Jawa Barat, pada 21-23 Juli 2016.

Pelatih Pencak Silat Sulawesi Selatan Muhammad Arham yang dikonfirmasi dari Makassar, Kamis, mengatakan rombongan kontingen Sulsel baru saja tiba di Bandung hari Kamis ini dan segera mempersiapkan diri menghadapi pertandingan esok.

"Alhamdulillah kami sudah tiba dengan selamat. Mohon doa dan dukungannya agar atlet kami bisa mengeluarkan kemampuan terbaiknya pada kejuaran yang juga sebagai ajang try out sebelum tampil di PON 2016," katanya.

Untuk 11 pesilat yang diberangkatkan mengikuti ajang di Bandung itu di antaranyan Awaluddin, Johan, Hamuddin, Baso Ridwanto, Saiful, Ahmad Sidiq M dan kelas ganda putra yakni Anjas Yordan dan Muh Akbar.

Sementara atlet putri yakni Purnamasari dan kelas ganda, pasangan Atitah dan Fitriah untuk kategori seni atau TGR.

Ia menjelaskan, agenda ini sudah masuk dalam rencana persiapan tim kepelatihan cabang olahraga silat sebelum berlaga di ajang empat tahunan tersebut.

Apalagi, cabang ini diharap bisa mendulang medali di PON XIX untuk mengangkat posisi Sulsel di pentas olahraga bergengsi di Indonesia tersebut.

Seluruh atlet yang akan diandalkan di PON saat ini sudah melakukan persiapan. Termasuk mengikuti pemusatan latihan yang digelar oleh Komite Olahraga Nasional Indonesiao (KONI) Sulsel. Supaya seluruh atlet memberikan penampilan yang maksimal pada ajang olahraga terbesar se-Indonesia tersebut.

"Kita akan mengikuti sembilan kelas yang dipertandingakan di ajang tersebut. Kita sudah persiapan dan latihan pagi dan sore setiap hari dan kita harapkan bisa meraih hasil terbaik," ujarnya.

Sebelumnya, Pesilat muda Sulawesi Selatan Muslim Bin Ilyas sukses mempersembahkan medali perak untuk Indonesia pada ajang ASEAN Univesity Games atau Pekan Olahraga Mahasiswa tingkat ASEAN di Singapura, 13-18 Juli 2016.

Medali peraik dari Muslim ini diraih pada kelas pertarungan 80-85 kg (kelas H Putra).

"Kami tentunya ikut bersyukur dan berbangga dengan keberhasilannya meraih perak. Mudah-mudahan pencapaian ini memotivasi atlet yang lain khususnya pesilat PON," sebutnya.

Pewarta : Abd Kadir
Editor : Daniel
Copyright © ANTARA 2024