Makassar (ANTARA Sulsel) - Kementerian Pariwisata fokus dalam mengembangkan sekaligus menjadikan Kawasan Timur Indonesia semakin dilirik dan didatangi para wisatawan domestik dan luar negeri.

Creative Design & Communication Mall Ratu Indah Jessy Rezky di Makassar, Minggu, mengatakan untuk mewujudkan itu, Kementerian Pariwisata meminta mal atau retail dapat seiring sejalan memperbesar peluang masuknya wisatawan khususnya ke KTI.

"Kami baru saja menghadiri Indonesian Retails and Malls Summit 2016 - Idea Exchange bersama seluruh anggota APPBI di Jakarta, 6-8 Oktober 2016. Dalam kegiatan itu menghadirkan sejumlah pemateri yang khusus untuk mengangkat kinerja mal dalam mendukung pariwisata," katanya.

Ia menjelaskan pertemuan itu memang berkaitan dengan kegiatan yang diselenggarakan APPBI bersama kementrian pariwisata yakni Wonderful Indonesia Culinary and shopping festival.

Khusus di DPD Sulselbar, untuk tahun ini mengusung tema "Taste Of Makassar" yang serentak dilaksanakan di 4 mall besar di kota ini.

"Pada pertemuan tersebut, kami banyak mendapatkan ilmu serta kesempatan untuk share dan diskusi mengenai bagaimana mal dan Retails di Indonesia terus berkembang, baik kualitas maupun pelayanan untuk mendukung potensi pariwisata di KTI," katanya.

Dalam kegiatan di Jakarta itu, pihaknya dibekali berbagai materi yang dibawakan oleh berbagai pembicara yang berasal dari Indonesia, Thailand, Singapora, dan Australia.

Materi yang fokus dibahas dalam acara itu yakni tentang informasi mengenai optimalisasi teknologi, serta desain dan tren mal masa depan.

MaRI dalam kegiatan itu mengirimkan Center Manager MaRI (Richard Abraham), Building Manager (Aswan Sumange), Sales&Marketing Manager (Rasmila Sari Suaib), Design and Architecht Manager (Fajri saleem) serta Creative Design & Comm (Jesse Rezky)

Ketua Umum APPBI DPD Makassar, Fadli Rifai Kasim mengatakan "Taste Of Makassar" ini merupakan sebuah wujud nyata dalam usaha membantu pemerintah dalam bidang pariwisata untuk ikut memasarkan Provinsi Sulawesi Selatan, khususnya Kota Makassar menjadi tujuan wisata menarik baik Lokal maupun Internasional.

"Latar belakang event ini terselenggara berawal dari kesadaran para pengusaha dan pengelola pusat belanja untuk turut serta mensukseskan pembangunan daerah dan nasional," katanya.

Hal itu, kata dia, juga seiring dengan program kerja pemerintah daerah maupun pusat dalam bidang pariwisata dan perdagangan berupa penyedia sarana distribusi, perdagangan eceran (retail), penyedia lapangan kerja, pemasukan pajak serta sarana belanja, rekreasi dan pertunjukan budaya bagi para wisatawan.

Pewarta : Abd Kadir
Editor :
Copyright © ANTARA 2024