Makassar (ANTARA Sulsel) - Wakil Wali Kota Makassar Dr Syamsu Rizal MI memberikan semangat kepada ratusan anak panti asuhan yang diajak untuk bermain di salah satu mall terbesar di kota ini.

"Ingat, keberhasilan seseorang itu ada pada usahanya dan meskipun anak-anakku semua tinggal di panti asuhan dan banyak yang sudah tidak punya orang tua, jangan berkecil hati, mari berusaha dengan giat untuk masa depan yang lebih cerah," ujarnya di Mall Panakukang, Makassar, Minggu.

Deng Ical -- sapaan akrab wakil wali kota mengatakan, kesempatan bermain di pusat perbelanjaan seperti mal tidak pernah didapatkan jika tidak ada kepedulian dari beberapa pihak.

Karenanya, dirinya memberikan apresiasi kepada pihak-pihak terkait yang mengajak para anak panti asuhan ini bermain dengan memesan dan menutup pusat permainan seperti Timezone khusus untuk anak panti ini.

Ratusan anak panti asuhan ini diajak bermain oleh komunitas Pembela Kesatuan Tanah Air Indonesia Bersatu (PEKAT IB), Makassar Slankers Club (MSC), Himpunan pengusaha muda Indonesia (HIPMI) Sulsel serta dari pihak Indomaret.

Usai mengajak bermain dan mengajak makan, Wawali Makassar yang juga Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Cabang Makassar itu memberikan bingkisan kepada para anak panti asuhan sebagai bentuk kepeduliannya.

Pada kesempatan itu hadir juga, Media officer PSM Makassar, Ramli Manong bersama tiga pemain PSM Makassar yakni, Kwong Jun, Reva Adi Utama dan David Arianto yang ikut serta memberikan bingkisan kepada anak panti asuhan.

"Anak-anakku sekalian, saya bukan dari keluarga berada, tapi karena keinginan saya yang besar untuk merubah nasib dan kegigihan mau belajar, Alhamdulillah bisa jadi wakil wali kota," ucapnya kepada ratusan anak panti tersebut.

Menurut dia, walaupun kondisi seseorang dalam keadaan terbatas tidak seperti orang lainnya tetapi tidak boleh berputus asa dalam mencapai kesuksesan.

"Teruslah belajar, berusaha dan berdoa sehingga suatu saat nanti impian kita untuk menjadi orang hebat dapat tercapai bahkan mungkin ada yang suatu saat nanti mengantikan saya sebagai Wakil Walikota Makassar ataupun Wakil Presiden seperti Pak Jusuf Kalla," tutupnya.

Pewarta : Muh Hasanuddin
Editor : Daniel
Copyright © ANTARA 2024