Makassar (Antara Sulsel) - Pelatih Roberts Alberts menginginkan tim Persipura Jayapura bisa menjadi lawan tanding dalam laga uji coba di Stadion Gelora Andi Mattalatta Mattoanging Makassar, Sulawesi Selatan pada April 2017.

Robert Rene Alberts di Makassar, Minggu, mengatakan Persipura sebagai salah satu tim terkuat di Indonesia dinilai cocok untuk menjadi lawan tanding demi melihat sejauh mana kesiapan tim "Juku Eja" sebelum berlaga di kompetisi resmi Liga 1 musim 2017.

"Kami sejak awal memang rencana uji coba enghadapi tim selevel. Untuk agenda uji coba tentunya kita rencanakan di Makassar," jelasnya.

Selain Persipura, tim kebanggaan masyarakat Makassar dan Sulawesi Selatan itu juga telah mendapatkan lampu hijau dari dua tim berbeda yakni Persija Jakarta dan Persebaya Surabaya.

Respon kedua tim tentu baik mengingat PSM memang melakukan perubahan target uji coba yakni melaksanakan seluruhnya di Makassar.

Media Officer PSM, Andi Widya Syadzwina menyatakan ada sebanyak tiga atau empat rencana uji coba yang akan digelar kedepan. Pihaknya juga sudah merilis jadwal pelaksanaan uji coba yang dipusatkan di Stadion Mattoanging Makassar.

Untuk uji coba awal, kata dia, direncanakan dilaksanakan pada 25 Maret. Selanjutnya uji coba kedua yakni pada 1 April 2017. Serta agenda uji coba ketiga direncanakan 5 April 2017.

"Untuk nama-nama timnya secara lengkap baru akan diumumkan kedepan. Kami juga masih terus menjalin komunikasi dengan beberapa tim yang masuk incaran sebagai lawan tanding," ujarnya.

CEO PT PSM, Munafri Arifuddin, sebelumnya mengakui sudah ada Persija dan Persebaya Surabaya yang siap meladeni PSM dalam pertandingan uji coba di Makassar, Sulawesi Selatan, sebelum bergulirnya kompetisi Liga 1 musim 2017.

Pihaknya masih membahas seperti apa hak dan kewajiban jika pada akhirnya mengundang tim dengan nama besar untuk datang dan beruji coba di Kota Daeng.

"Sudah ada beberapa yang menjalin komunikasi bersama kita (terkait agenda uji coba). Kita ingin perjelas dahulu seperti apa hak dan kewajiban kita jika menjadi tuan rumah di Makassar," katanya.

Manajemen juga masih ingin memastikan seperti apa jika tim yang dimaksud ingin bertandang ke Makassar. Manajemen juga belum memastikan kosepnya seperti apa, apakah dalam bentuk uji coba saja atau digelar dalam bentuk trofeo seperti yang dilakukan tahun lalu.

"Kita masih membahas bagaimana konsepnya apakah dengan uji coba seperti biasa atau justru membuat sebuah turnamen segitiga," katanya.

Pewarta : Abd Kadir
Editor :
Copyright © ANTARA 2024