Makassar (Antara Sulsel) - Telkomsel mengelar jalan sehat di berbagai kota pada area Papua, Maluku, Sulawesi dan Kalimantan (Pamasuka) termasuk di Makassar secara serentak guna mendorong peningkatan konsumen beralih ke layanan 4G LTE.

"Jalan Sehat 4G ini merupakan apresiasi Telkomsel kepada pemerintah kota Makassar dan masyarakat pada umumnya yang telah memberikan dukungan penuh kepada Telkomsel," kata Vice President Sales and Marketing Area Pamasuka Herry Setiawan, Minggu.

Menurutnya, program Jalan Sehat 4G Telkomsel ini diadakan diberbagai kota di Area Pamasuka untuk meningkatkan pengguna layanan jaringan cepat 4G Telkomsel serta memperkenalkan user experience melalui layanan digital Telkomsel.

"Diharapkan dengan berjalannya event ini semakin banyak pelanggan yang dapat menikmati jaringan tercepat Telkomsel demi mewujudkan Indonesia yang digital," katanya.

Sebagai perusahaan telekomunikasi terbesar di Indonesia, kata dia, Telkomsel berkomitmen memberikan layanan yang berkualitas dengan jangkauan paling luas hingga mencakup pelosok Indonesia.

Berbagai perbaikan serta peningkatan terus dilakukan mulai dari coverage jaringan, produk dan kualitas pelayanan, demi mewujudkan kebutuhan pelangan dengan kecepatan koneksi yang cepat.

Kegiatan ini dilaksanakan untuk meningkatkan jumlah pengguna layanan 4G LTE, Telkomsel di berbagai kota di Area Pamasuka mulai dari Pontianak, Banjarmasin, Samarinda, Manado, Palu, Sorong dan Makassar.

Di Makassar, jalan Sehat dilaksanakan di Anjungan Pantai Losari. Peserta jalan sehat juga dihibur dengan penampilan artis Cita Citata. Untuk menambah kemeriahan acara disediakan juga doorprize dengan berbagai hadiah mulai dari paket umroh, sepeda motor, kulkas, televisi, mesin cuci, ponsel berbasis 4G, pulsa dan saldo TCash.

Dalam kegiatan ini juga tersedia booth Telkomsel POIN dan juga booth keren terkait produk digital Telkomsel, seperti TCash, Langit Musik, Games Online yang juga dikemas lengkap dengan berbagai promo untuk pelanggan.

Stan terkait layanan migrasi USIM 4G dengan bonus gratis kuota 10 Gigabyte telah disediakan. Bagi pelanggan yang ingin memiliki kuota data yang besar melalui layanan pascabayar Telkomsel, bisa mengaktifkan paket HALO Kick dengan kuota data hingga 140 Gigabyte.

Untuk layanan kenyamanan pelanggan guna menikmati berbagai konten-konten digital akan semakin meningkat dengan didukung jaringan berkualitas Telkomsel. Dengan lebih dari 32 ribu BTS yang tersebar di seluruh Area Pamasuka dan 2900 BTS merupakan BTS 4G hadir di seluruh Ibu Kota Kabupaten.

Sedangkan Branch Makassar telah memiliki lebih dari lima juta pelanggan dan 52 persen merupakan pengguna layanan broadband. Kesiapan Telkomsel dengan memberikan kenyamanan dalam menggunakan layanan broadband terlihat dari pertumbuhan pengguna data yang mencapai angka 20 persen dibandingkan di tahun sebelumnya.

Kenyamanan komunikasi pelanggan juga didukung dengan penyebaran 4.000 BTS dan 700 BTS diantaranya merupakan BTS 4G. Memberikan kemudahan akses layanan secara menyeluruh kepada pelanggan,

Branch Makassar memiliki 13 kantor layanan GraPARI, titik berlokasi di kota Makassar dan selebihnya tersebar di Gowa, Pangkep, Maros, Bulukumba, Bone, sinjai dan Selayar. Telkomsel juga memiliki 16 Mobile GraPARI yang siap memberikan layanan secara mobile hingga ke pelosok pedesaan.

Pewarta : Darwin Fatir
Editor : Daniel
Copyright © ANTARA 2024