Manado (Antara Sulsel) - Transmart Carrefour Manado mempekerjakan karyawan difabel yang telah menjadi komitmen sejak tahun 2014 lalu.

"Khusus gerai kami mempekerjakan dua karyawan difabel dan ini adalah bentuk komitmen kami untuk dapat menjadi tempat bekerja bagi para difabel sejak 2014," kata Corporate Communication General Manager PT Ritail Indonesia, Satria Hamid di Manado, Jumat.

Human Resource and Corporate Affairs Director PT Trans Retail Indonesia, Herni Dian mengatakan Transmart Carrefour Manado mempekerjakan karyawan sebanyak 260 orang.

Dari 260 karyawan tersebut, dimana 18 persen diantaranya direkrut khusus dari masyarakat sekitar store.

"Dan target kami pada 2020 dapat mencapai lima persen mempekerjakan karyawan difabel. Hal ini sesuai Undang-undang nomor 4 tahun 1997 tentang Penyandang Cacat," katanya.

Kehadiran Transmart Carrefour di Manado, kiranya dapat menggairahkan perekonomian daerah.

Menyusul nantinya, dibuka Transmart yang terletak di Kairagi pada Oktober 2017 mendatang.

"Konsep setiap membuka toko adalah memberikan efek bagi penyerapan tenaga kerja, maupun memberikan kesempatan bagi UMKM untuk bersinergi," pungkas dia. 

Pewarta : Nancy Lynda Tigauw
Editor :
Copyright © ANTARA 2024