Makassar (Antara Sulsel) - Wakil Wali Kota Makassar Syamsu Rizal meresmikan proyek percontohan aau "pilot project" Erang Sumanga (semangat baru) berupa kampung damai dan asri di Kelurahan Kaccia, Barombong, Makassar.

"Dulu di sini dikenal tidak aman, Alhamdulillah sekarang sudah lahir kesadaran sosial dan inilah yang kita jaga dan semoga menjadi contoh di tempat lain," ujar Deng Ical -- sapaan akrab Syamsu Rizal di Makassar, Senin.

Ia mengatakan, program percontohan di kelurahan Kaccia ini adalah yang pertama di Makassar dan akan menyasar kelurahan lainnya.

Wawali mengaku jika program kampung damai adalah bagian dari upayanya untuk menyelesaikan konflik maupun potensi konflik yang terjadi pada strata sosial dalam kemasyarakatan.

"Waktu saya memutuskan maju mendampingi Pak Danny (wali kota) di pilkada Makassar tiga tahun lalu, saya mengusulkan program-program yang memang bersentuhan langsung dengan kalangan terbawah dalam strata masyarakat dan Alhamdulillah, itu berjalan," katanya.

Menurut dia, berbagai macam persoalan di Makassar yang berujung pada tindak pidana semuanya berawal dari lingkungan atau gang dalam masyarakat.

Karena itu, program pemberdayaan berbasis lorong yang menjadi usulannya itu kemudian diakomodir untuk mengurangi konflik sosial dalam strata masyarakat.

"Kita ini orang sosial yang bersentuhan langsung dengan masyarakat, kita ketahui bersama bahwa salah satu yang menjadi orang-orang dalam melakukan tindakan di luar norma-norma karena persoalan ekonomi, sosial dan lainnya. Makanya, ini yang harus disentuh," terangnya.

Sementara itu, tokoh masyarakat setempat, Ustad Salahuddin mengatakan, perubahan yang terjadi tidak lain karena andil dari Deng Ical. Sejak terpilih sebagai wakil wali kota, dirinya aktif berkunjung dan berkumpul bersama warga setempat, bahkan sejumlah upaya pemberdayaan masyarakat digerakkan.

"Awalnya idenya wawali ini semua, berbagai program jalan di sini, mulai program sejuta keramba lalu berkembang usaha produktif seperti bakso lele dan warung," ungkapnya.

Ratusan warga hadir dalam peresmian yang dirangkaikan dengan buka puasa bersama tersebut. Pria yang dikenal sombere inipun membagikan sembako kepada warga yang hadir.

Pewarta : Muh Hasanuddin
Editor :
Copyright © ANTARA 2024