Bantaeng (Antara Sulsel) - Kepala Kepolisian Resort (Kapolres) Bantaeng AKBP Adip Rojikan mengatakan atas nama negara dan pemerintah mengapresiasi kerja keras kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

"Atas nama negara dan pemerintah sangat mengapresiasi kerja keras kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat," kata Adip membacakan amanat tertulis Presiden Joko Widodo pada peringatan HUT ke-71 Bhayangkara yang diikuti personel TNI-Polri, Satpol PP, Dishub, Senkom dan anggota pramuka di halaman Kantor Polres Bantaeng, Sulawesi Selatan, Senin.

Kapolres yang bertindak selaku inspektur upacara memberi contoh, di bulan suci Ramadhan yang baru saja berlalu, masyarakat merasa aman, arus mudik terbilang lancar, dan kecelakaan lalu lintas menurun drastis, disamping itu harga kebutuhan pokok terpantau stabil.

"Hal ini tentu tidak lepas dari dukungan dan bantuan seluruh elemen pemerintahan dan masyarakat yang turut berpartisipasi menjaga keamanan," ujarnya.

Kapolres juga meminta agar dukungan dan dorongan dari instansi terkait terus diberikan, karena ke depan tantangan Polri akan semakin berat.

Kegiatan tersebut dihadiri Sekretaris Daerah Kabupaten Bantaeng Abdul Wahab bersama pimpinan Organisasi Perangkat Daerah lingkup Pemerintah Kabupaten Bantaeng, sebagai wujud apresiasi kepada jajaran Polri yang telah menunjukkan dedikasi dan loyalitas untuk mewujudkan pembangunan nasional dan pemerataan ekonomi.

Peringatan HUT Bhayangkara dimeriahkan berbagai peragaan seperti polisi cilik yang merupakan revolusi mental guna membentuk karakter anak sejak usia dini agar tidak mudah terjerumus terhadap sesuatu yang bersifat negatif.

Selain itu ketangkasan mengendarai motor patwal, senam Pantai Losari, serta peragaan bongkar pasang senjata dengan cara menutup mata.

Turut hadir pada kegiatan tersebut antara lain Dandim 1410 Bantaeng Letkol Inf Sandi Kamidianto, Ketua Pengadilan Negeri Bantaeng Ruslan Hendra Irawan, Kajari Bantaeng Johan Iswahyudi, para Pimpinan OPD, Para Camat, Lurah, Kepala Desa dan Tokoh Masyarakat.

Pewarta : Syamsurya Pratama
Editor : Daniel
Copyright © ANTARA 2024